Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.101.0
Konten dari Pengguna
4 Perbedaan Benang Kasur dan Benang Wol yang Digunakan untuk Menjahit
21 April 2025 14:45 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Benang merupakan suatu benda yang digunakan untuk menjahit, biasanya terdapat berbagai jenis benang yang dapat digunakan. Terutama benang kasur dan benang wol, sehingga terdapat perbedaan benang kasur dan benang wol yang memiliki ciri khasnya.
ADVERTISEMENT
Benang juga memiliki berbagai karakteristik khas yang dapat dikenali, sehingga dari perbedaan antara benang kasur dan benang wol dapat mudah terlihat dari karakteristiknya.
Perbedaan Benang Kasur dan Benang Wol
Dikutip dari buku Menyulam Benang itu Mudah, oleh AJ. Boesra, (2009), berikut terdapat perbedaan benang kasur dan benang wol yang digunakan untuk menjahit.
1. Bahan
Pada benang kasur biasanya menggunakan bahan katun, polyester, atau bahan lainnya yang kuat untuk digunakan menjahit. Biasanya bahan yang digunakan oleh benang kasur yaitu menggunakan bahan-bahan yang tahan lama.
Untuk benang wol menggunakan bahan wol atau serat hewan yang biasanya digunakan untuk menjahit pakaian.
Serat hewan yang digunakan pun dari rambut hewan seperti domba atau kambing, di mana rambut hewan tersebut diambil yang paling lembut untuk dijadikan bahan benang wol.
ADVERTISEMENT
2. Kegunaan
Benang kasur biasanya digunakan untuk menjahit pakaian atau merajut kasur, benang yang digunakan untuk menjahit ini akan tahan lama dan lebih kuat apabila dibandingkan dengan benang lainnya.
Pada benang wol biasanya tak hanya digunakan untuk menjahit pakaian saja, akan tetapi juga digunakan untuk merajut kerajinan tangan. Benang wol juga dapat digunakan untuk membuat aksesoris dan merajut berbagai benda yang berhubungan dengan kain.
3. Tekstur
Tekstur pada benang kasur yaitu lebih kasar dan padat, bahkan kekuatannya pun pada benang kasur akan jauh lebih tahan lama dibandingkan dengan benang lainnya.
Pada tekstur benang wol yaitu terasa lembut dan berbulu, sebab benang wol dibuat dari serat hewan atau rambut hewan yang lembut, bahkan kekuatannya pun lebih lunak dan elastis.
ADVERTISEMENT
4. Suhu
Menggunakan benang kasur pada jahitan pakaian ataupun benda apapun, tentunya cukup membuat kain menjadi hangat dan tebal digunakan.
Pada penggunaan benang wol, suhunya pun sangat hangat dan benangnya tak hanya bertekstur tebal, akan tetapi juga terasa lembut untuk digunakan menjahit pakaian atau pun sebagai bahan rajutan tangan.
Demikian merupakan perbedaan benang kasur dan benang wol yang biasa digunakan untuk menjahit pakaian serta kerajinan tangan. (Sis)