Konten dari Pengguna

4 Tips Agar Senar Pancing Mudah Tenggelam Sehingga Mudah Mendapat Ikan

Seputar Hobi
Artikel yang membahas seputar hobi seperti menggambar, memelihara tanaman, hewan peliharaan, hingga meracik kopi.
3 Juli 2024 20:36 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Tips Agar Senar Pancing Mudah Tenggelam. Foto Hanya Ilustrasi. Sumber Foto: Unsplash.com/Jed Owen
zoom-in-whitePerbesar
Tips Agar Senar Pancing Mudah Tenggelam. Foto Hanya Ilustrasi. Sumber Foto: Unsplash.com/Jed Owen
ADVERTISEMENT
Bagi pecinta mancing mendapatkan ikan yang banyak dan besar tentunya hal yang sangat menyenangkan. Salah satu tips yang wajib diketahui para pemancing adalah tips agar senar pancing mudah tenggelam.
ADVERTISEMENT
Ketika senar pancing bisa tenggelam dengan sempurna akan membuat umpan terlihat natural atau alami oleh ikan. Hal tersebut tentunya akan membantu ikan tertarik untuk memakan umpan yang dilemparkan.

4 Tips Agar Senar Pancing Mudah Tenggelam

Tips Agar Senar Pancing Mudah Tenggelam. Foto Hanya Ilustrasi. Sumber Foto: Unsplash.com/Greysen Johnson
Dikutip dari buku Mancing: Bukan Sekedar Hobi karya AR Timuran, (2017) senar pancing merupakan bagian penting ketika memancing. Senar pancing terbuat dari bahan khusus yang didesain kuat untuk menahan beban dan juga tarikan ikan.
Meski secara kekuatan cukup kuat senar pancing tetap memiliki ukuran yang tipis sehingga tidak terlihat oleh ikan yang menjadi buruan para pemancing. Salah satu masalah yang sering dihadapi pada pemancing adalah senar yang tidak mau tenggelam.
Berikut ini beberapa tips agar senar pancing mudah tenggelam yang wajib diketahui oleh para pemancing, terutama yang masih pemula.
ADVERTISEMENT

1. Pilih Jenis Senar yang Tepat

Ada berbagai jenis senar pancing di pasaran, masing-masing dengan karakteristik dan keunggulannya sendiri. Untuk mendapatkan senar yang mudah tenggelam, pilihlah senar dengan jenis sinking.
Senar sinking terbuat dari bahan yang lebih berat, sehingga secara alami akan tenggelam ke dasar air.

2. Perhatikan Diameter Senar

Senar pancing dengan diameter yang lebih tebal umumnya lebih mudah tenggelam dibandingkan senar yang tipis. Hal ini karena senar yang tebal memiliki massa yang lebih besar, sehingga gaya gravitasi yang menariknya ke bawah pun lebih kuat.

3. Gunakan Pemberat Tambahan

Jika masih kesulitan membuat senar tenggelam, dapat menggunakan pemberat tambahan. Pemberat ini bisa berupa timah kecil yang dijepitkan pada senar pancing, beberapa sentimeter di atas kail.

4. Rendam Senar dalam Air

Sebelum digunakan, rendamlah senar pancing dalam air selama beberapa saat. Hal ini akan membantu senar menjadi lebih lentur dan mudah tenggelam. Tentunya hal ini bisa membuat peluang mendapatkan ikan jadi lebih besar.
ADVERTISEMENT
Demikian adalah pembahasan mengenai tips agar senar pancing mudah tenggelam sehingga peluang mendapatkan ikan lebih besar karena senar tidak terlihat. (WWN)