Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.1
Konten dari Pengguna
4 Umpan Nila Paling Galak yang Ampuh
5 Agustus 2023 19:32 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Pemancing harus mengetahui berbagai umpan nila paling galak yang ampuh supaya bisa mendapat hasil ikan melimpah.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Budidaya Ikan Nila, ikan nila merupakan ikan air tawar di Indonesia dengan nilai ekonomis. Mulai dari petani sampai konsumen di Indonesia menyukai ikan nila karena berbagai keunggulan yang dimiliki.
Namun, memancing ikan nila tidaklah mudah. Diperlukan umpan yang tepat agar bisa mendapat hasil pancingan yang banyak. Apa saja itu? Simak rekomendasi umpan ikan nila paling galak yang ampuh di sini.
Umpan Nila Paling Galak yang Ampuh
Berikut ini adalah berbagai umpan nila paling galak yang ampuh untuk mendapat hasil pancing melimpah.
1. Lumut
Umpan nila paling galak yang pertama adalah lumut. Jenis umpan satu ini banyak digunakan pemancing karena mudah didapat dan terbukti ampuh. Namun, tidak semua jenis lumut bisa digunakan untuk memancing ikan.
ADVERTISEMENT
Adapun jenis lumut yang dapat digunakan untuk memancing ikan nila, yaitu lumut di bebatuan sungai, selokan, dan sawah. Jenis lumut tersebut mempunyai tekstur lembut dengan warna hijau cerah sehingga menarik perhatian ikan nila.
2. Pelet
Umpan berikutnya adalah pelet. Jenis umpan satu ini dapat digunakan untuk memancing ikan nila di perairan danau, sungai, hingga kolam pemancingan.
Meskipun ikan nila sebenarnya tidak terbiasa memakan pelet, namun jenis umpan ini dapat dikatakan manjur. Seperti halnya lumut, pelet juga harus ditambahi campuran supaya dapat menarik perhatian nila.
3. Rumput
Umpan nila paling galak berikutnya adalah rumput. Rumput sangat cocok untuk memancing ikan nila jenis babon.
Terdapat dua jenis rumput yang cocok digunakan sebagai umpan ikan nila, yaitu pelembem dan kolonjo. Kedua jenis rumput tersebut biasanya dapat ditemukan di pinggir sungai.
ADVERTISEMENT
4. Cacing
Cacing merupakan umpan nila paling galak yang sering digunakan pemancing. Ikan nila termasuk hewan omnivora atau pemakan segala. Karena itu, cacing adalah salah satu makanan ikan nila terbaik di alam liar.
Biasanya cacing dijadikan alternatif apabila pemancing sedang tidak ingin membuat racikan umpan.
Demikian rekomendasi umpan ikan nila galak yang ampuh digunakan pemancing. (LAU)