Konten dari Pengguna

5 Bonsai Termahal di Indonesia yang Harganya Ratusan Juta

Seputar Hobi
Artikel yang membahas seputar hobi seperti menggambar, memelihara tanaman, hewan peliharaan, hingga meracik kopi.
27 Mei 2024 22:52 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi bonsai.  Sumber foto: Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi bonsai. Sumber foto: Unsplash
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Ternyata, ada beberapa jenis bonsai termahal di Indonesia yang harga jualnya mencapai puluhan, bahkan ratusan juta rupiah. Biasanya hal ini disebabkan oleh umur atau keunikan yang dimiliki bonsai tersebut.
ADVERTISEMENT
Memelihara bonsai termahal sendiri tidak hanya bisa mempercantik sebuah hunian, tetapi juga menambah nilai jual serta meningkatkan status. Untuk itu, simak beberapa daftarnya di bawah ini.

Daftar Bonsai Termahal di Indonesia

Ilustrasi bonsai. Sumber foto: Unsplash
Dikutip dari buku Sukses dengan Budidaya Bonsai karya Ishan Latif, bonsai merupakan salah satu teknik pemangkasan tumbuhan yang populer di Jepang. Tujuannya adalah untuk membuat sebuah replika atau miniatur pohon di dalam pot kecil, sehingga mudah dipelihara.
Selain mempercantik rumah, bonsai juga menawarkan berbagai manfaat bagi kesehatan tubuh dan mental individu. Salah satunya adalah bisa mengurangi stres dan meleatih keterampilan motorik halus. Hal ini bisa terjadi karena bonsai butuh proses yang sulit.
Karena membutuhkan proses yang rumit, serta waktu lama, nilai jual bonsai di pasaran menjadi cukup tinggi. Bahkan, beberapa di antara dibanderol dengan harga ratusan juta rupiah.
ADVERTISEMENT
Di Indonesia sendiri, ada beberapa bonsai yang memiliki nilai jual tinggi. Berikut daftarnya.

1. Bonsai Serut Merah

Serut merah merupakan salah satu bonsai termahal di Indonesia yang memiliki daun cantik dengan warna terangnya.
Selain itu, bentuk daun mereka juga lebih besar dan lonjong daripada bonsai pada umumnya. Karena keunikannya ini, bonsai serut merah dibanderol dengan harga Rp3,5 juta sampai Rp6 juta.

2. Serut Batu Karang

Serut batu karang merupakan bonsai yang teknik pembuatannya sangat rumit, karena berasal dari batu karang asli. Sebab itu, harga jualnya cukup tinggi yakni Rp3 juta untuk barang jadi.

3. Serut Jumbo

Bonsai termahal selanjutnya adalah serat jumbo yang memiliki batang besar dengan daun berukuran kecil. Karena memiliki sifat yang teduh, ia sangat cocok untuk dipelihara di halaman rumah.
ADVERTISEMENT
Bagi yang tertarik untuk membelinya, bonsai ini bisa didapat dengan harga Rp1,2 juta.

4. Serut Lanang

Sebagai tanaman yang sering dijadikan bonsai karena memiliki bentuk unik, serut lanang juga dijual dengan harga yang cukup mahal. Untuk mendapatkan satu bonsai, individu perlu mengeluarkan uang sebesar Rp1 juta.

5. Serut Liar

Bonsai termahal di Indonesia terakhir adalah serut liar yang memiliki batang keras dan pucat. Meski begitu, tanaman ini sering dijual dengan harga Rp3,5 juta. Sementara untuk bibitnya, individu bisa membelinya seharga Rp40 ribu.
Itulah beberapa bonsai termahal yang ada di Indonesia. Tertarik untuk membelinya? (RN)