Konten dari Pengguna

5 Cara Mancing Ikan Bawal agar Cepat Strike

Seputar Hobi
Artikel yang membahas seputar hobi seperti menggambar, memelihara tanaman, hewan peliharaan, hingga meracik kopi.
19 Agustus 2023 10:32 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi cara mancing ikan bawal. Sumber foto: Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi cara mancing ikan bawal. Sumber foto: Unsplash
ADVERTISEMENT
Ikan bawal merupakan ikan yang mendiami perairan paling dalam. Ikan bawal memiliki mulut yang sangat besar sehingga perlu mengetahui cara mancing ikan bawal dengan tepat.
ADVERTISEMENT
Ikan bawal biasanya hidup berkelompok yang jumlahnya bisa mencapai beberapa ribu, bahkan beberapa juta spesimen saat kecil.
Untuk mengetahui cara mancing ikan bawal, simak artikel ini.

5 Cara Mancing Ikan Bawal

Ilustrasi cara mancing ikan bawal. Sumber foto: Unsplash
Memancing ikan bawal agar bisa strike memerlukan teknik yang benar. Berikut beberapa teknik yang dapat digunakan ketika memancing ikan bawal dan bisa strike:

1. Memilih Umpan dan Lokasi

Ikan bawal biasanya menyukai jenis umpan hidup, seperti cacing, ulat, atau udang kecil. Selain menggunakan umpan alami, bisa juga menggunakan umpan buatan, seperti soft lure yang menyerupai makanan alami ikan bawal.
Selain itu, lokasi yang biasanya banyak terdapat ikan bawal, yakni di peraian dangkal, reruntuhan, serta batu dalam air.

2. Amati Gerakan Permukaan Air

Pantau dengan cermat pergerakan permukaan air kolam. Ketika ikan bawal berada dalam keadaan diam pada suatu tempat, biasanya akan terlihat air kolam tersebut menjadi keruh.
ADVERTISEMENT
Selain itu, terlihat pula adanya aktivitas berputar dari objek-objek kecil yang terapung di permukaan kolam.

3. Peralatan

Pancing yang bisa digunakan untuk memancing ikan bawal, yaitu pancing joran dengan panjang antara 6 hingga 8 kaki.
Pastikan pula telah menyetel drag reel dengan benar sehingga ketika ikan menggigit dan bergerak kuat, bisa memberikan sedikit kelonggaran pada reel untuk mencegah putusnya tali pancing.

4. Teknik Memancing

Untuk memancing ikan bawal agar strike bisa menggunakan teknik casting atau melempar umpan. Sebaiknya, tidak melempar umpan terlalu dekat atau terlalu jauh.
Teknik lain yang bisa digunakan adalah ketika ada gigitan dari ikan bawal, jangan hanya menarik joran ke atas. Namun, harus ditarik dengan mantap dan pastikan kaitan menancap dengan baik.
ADVERTISEMENT

5. Waktu Memancing

Biasanya, ikan bawal cenderung lebih aktif di pagi hari atau sore menjelang senja. Para pemancing bisa menggunakan kesempatan tersebut agar bisa memancing ikan bawal dan memiliki kesempatan strike lebih besar.
Memancing memang membutuhkan kesabaran. Karena itu, sebaiknya, hindari terlalu sering menarik umpan dan biarkan umpan berada di dalam air cukup lama agar ikan memiliki kesempatan mendekat dan menggigit.
Ketika ada getaran atau tarikan ringan pada umpan, usahakan tidak terburu-buru menariknya. Ikan bawal cenderung menggigit dengan lembut terlebih dahulu sebelum benar-benar menggigit. Itulah beberapa cara memancing ikan bawal agar strike. (Ida)