Konten dari Pengguna

5 Cara Menanam Biji Bunga Zodia Bagi Pemula

Seputar Hobi
Artikel yang membahas seputar hobi seperti menggambar, memelihara tanaman, hewan peliharaan, hingga meracik kopi.
6 Agustus 2024 21:56 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Cara Menanam Biji Bunga Zodia. Sumber: Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Cara Menanam Biji Bunga Zodia. Sumber: Unsplash
ADVERTISEMENT
Cara menanam biji bunga zodia harus dilakukan dengan tepat agar tumbuh dengan baik.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku 301++ Hewan dan Tumbuhan Mengagumkan di Dunia oleh Puspa Swara dan Danang Irawan, zodia merupakan tanaman asli Papua, Indonesia. Biasanya, masyarakat Papua menggosokkan daun dari tanaman zodia sebelum masuk hutan supaya terhindar dari gigitan serangga.
Ada banyak manfaat yang diberikan tanaman zodia sehingga tak sedikit orang ingin menanamnya. Lantas, bagaimana cara menanam biji zodia?

Cara Menanam Biji Bunga Zodia Bagi Pemula

Ilustrasi Cara Menanam Biji Bunga Zodia. Sumber: Unsplash
Berikut ini cara menanam biji bunga zodia yang dapat diterapkan pemula:

1. Memilih Biji Berkualitas

Kualitas pertumbuhan tanaman zodia sangat dipengaruhi oleh kualitas bijinya. Maka dari itu, langkah pertama yang harus dilakukan ketika hendak menanam tanaman ini adalah memilih biji berkualitas. Biji dapat diambil dari tanaman yang sudah dewasa dan tidak memiliki penyakit.
ADVERTISEMENT

2. Menyemai Biji Bunga Zodia

Cara menanam biji bunga zodia berikutnya adalah menyemai biji yang sudah disiapkan. Tujuannya yakni memicu pertumbuhan sedikit tunas yang dapat dilakukan selama beberapa hari. Supaya tunas tumbuh, maka biji dapat ditumbuhkan di atas kapas basah di sebuah wadah.
Kapas harus selalu dipastikan cukup lembap supaya pertumbuhan tunas tidak terhambat.

3. Menyiapkan Media Tanam

Setelah penyemaian, maka dapat dipersiapkan media tanam yang diletakkan dalam pot. Media tanam yang digunakan dapat berupa campuran tanah dengan pupuk kompos. Campuran tersebut juga dapat ditambah sekam bakar.

4. Menanam Biji Zodia

Cara menanam biji bunga zodia selanjutnya adalah mulai melakukan penanaman. Biji bunga zodia yang telah bertunas dapat diletakkan di atas tanah kemudian ditutup sedikit tanah di bagian atasnya. Biji tidak boleh tertatam terlalu dalam supaya pertumbuhannya tidak terhambat.
ADVERTISEMENT
Biji bunga zodia akan mulai tumbuh sekitar 2 minggu kemudian. Pada tahap ini, kondisi media tanam harus lembap sebab tanah yang kering akan menyebabkan kematian biji.

5. Merawat Bunga Zodia

Selain cara penanaman, perawatan bunga zodia juga tidak boleh disepelekan. Salah satunya yakni cara penyiraman. Tanaman zodia tidak boleh disiram secara langsung, melainkan bisa dengan menggunakan semprotan. Selain itu, tanaman harus diletakkan di tempat yang terpapar sinar matahari cukup.
Nah itu dia sekilas pembahasan mengenai cara menanam biji bunga zodia.(LAU)