Konten dari Pengguna

5 Cara Menanam Kaktus Tanpa Akar Dengan Mudah

Seputar Hobi
Artikel yang membahas seputar hobi seperti menggambar, memelihara tanaman, hewan peliharaan, hingga meracik kopi.
23 Maret 2023 20:24 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi cara menanam kaktus tanpa akar. Sumber foto Pixabay
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi cara menanam kaktus tanpa akar. Sumber foto Pixabay
ADVERTISEMENT
Ada berbagai cara menanam kaktus tanpa akar untuk membuatnya tumbuh subur. Kuncinya ada pada teknik pemotongan kaktusnya. Dengan teknik yang tepat, kaktus akan tumbuh subur meskipun tanpa memiliki akar.
ADVERTISEMENT
Lantas, bagaimana cara menanam kaktus tanpa akar dengan mudah? Simak ulasannya pada artikel ini.

Cara Menanam Kaktus Tanpa Akar

Ilustrasi cara menanam kaktus tanpa akar. Sumber foto Pixabay
Dikutip dari buku yang berjudul Petunjuk Praktis Menanam Kaktus yang ditulis oleh Siti Hajar Aswad, kaktus adalah tanaman hias di rumah maupun pekarangan. Bahkan kaktus bisa dibudidayakan agar mendapat keuntungan berlimpah.
Menariknya, kaktus ternyata juga bisa ditanam walaupun tanpa akar. Caranya pun sangat mudah. Berikut adalah cara menanam kaktus tanpa akar dengan mudah yang bisa Anda terapkan.

1. Menyiapkan Media yang Tepat

Media tanam menjadi kunci keberhasilan dari menanam kaktus. Sejatinya, kaktus adalah tanaman yang aslinya di wilayah gersang dan panas.
Tetapi, kaktus juga bisa beradaptasi di media tanam yang lebih asam dan akarnya lunak. Anda dapat memakai media tanam yang memiliki banyak rongga.
ADVERTISEMENT

2. Penyiraman Teratur

Kebanyakan orang menyepelekan penyiraman kaktus karena dianggap kaktus pasti tumbuh walaupun tak disiram. Padahal kaktus harus disiram agar tumbuh subur, paling tidak 1-3 minggu sekali sesuai cuaca.
Tanaman kaktus yang disimpan dalam rumah seperti di pot, hanya membutuhkan sedikit cairan dibanding kaktus yang ditanam di luar rumah. Untuk itulah, jika Anda menanam kaktus di luar rumah lebih baik menyiram secara teratur agar tak mudah mati.

3. Pemupukan

Walaupun menanam kaktus tanpa akar, pemupukan yang tepat membuat kaktus bisa tumbuh. Tak perlu bingung karena pemupukan kaktus hany setahun sekali saat memasuki musim hujan.

4. Menggunakan Ukuran Pot yang Tepat

Ukuran pot juga mempengaruhi penanaman kaktus tanpa akar bisa tumbuh atau tidak. Pilihlah ukuran pot yang tepat agar kaktus cepat tumbuh, jika ukuran pot terlalu besar mengakibatkan kaktus tak bisa tumbuh.
ADVERTISEMENT

5. Sinar Matahari

Kaktus juga membutuhkan sinar matahari terbit untuk menunjang pertumbuhannya. Tetapi, tak selalu terkena sinar matahari. Banyak kaktus yang ditanam di laut ruangan akan terbakar dan cepat mati.
Jika Anda menanam kaktus di pot, bisa membawa kaktus ke luar di pagi hari selama beberapa jam. Setelah sinar matahari cukup panas, angkat pot kaktus kembali.
Cara menanam kaktus tanpa akar mudah dilakukan, bahkan menjadi rutinitas menyenangkan di rumah. Yang terpenting adalah memilih kaktus yang sehat sehingga bisa tumbuh walaupun tanpa akar. Selamat mencoba! (ASP)