Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0
Konten dari Pengguna
5 Cara Mengobati Bisul pada Kucing dengan Ampuh dan Aman
29 September 2023 21:08 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Cara mengobati bisul pada kucing adalah hal penting yang perlu diketahui karena penyakit bisul dapat dialami kucing kesayangan sewaktu-waktu.
ADVERTISEMENT
Dengan mengetahui cara mengobati bisul pada kucing dengan langkah yang tepat dan aman, kucing dapat segera kembali pulih dan tak lagi merasa sakit.
Cara Mengobati Bisul pada Kucing yang Ampuh
Bisul pada kucing merupakan salah satu penyakit yang dapat dialami kucing karena infeksi bakteri staphylococcus aureus dalam tubuh kucing, khususnya di area pertumbuhan bulu. Infeksi bakteri tersebut timbul ketika bakteri masuk pada folikel rambut.
Selain dikenal sebagai penyebab bisul, staphylococcus aureus juga menyebab penyakit lainnya pada kucing. Dikutip dari buku berjudul Solusi Permasalahan Kucing yang disusun oleh Cacang Effendi, drh. Widya Setiawati (2017: 79), infeksi bakteri staphylococcus aureus juga menjadi penyebab timbulnya mastitis pada kucing.
Untuk mengobati bisul yang dialami kucing, pemilik dapat melakukan beberapa langkah, di antaranya:
ADVERTISEMENT
1. Bersihkan Luka pada Kucing
Bisul pada kucing tentu akan menimbulkan luka yang membuat kucing merasa tidak nyaman. Agar luka yang timbul tidak semakin parah, lakukan pembersihan luka secara rutin. Pembersihan luka dapat dilakukan dengan menggunakan rivanol dan kapas yang bersih. Kemudian setelah dibersihkan, tutup luka dengan kain kasa steril.
2. Mengompres Bisul
Untuk meredakan peradangan yang terjadi pada bisul yang dialami kucing, lakukan pengompresan dengan menggunakan air hangat. Pengompresan bisul dapat dilakukan selama 10 menit sebanyak 4 kali sehari. Selain meredakan rasa sakit dan peradangan pada bisul, pengompresan ini juga dapat dilakukan untuk mendorong nanah agar dapat berkumpul di puncak benjolan sehingga dapat kempes dengan mudah.
3. Mandikan Kucing dengan Sampo Khusus
Agar bisul dapat segera teratasi, jaga kebersihan tubuh kucing dengan cara memandikan kucing menggunakan sampo khusus yang mengandung sulfur. Kandungan tersebut dapat membasmi bakteri dan kuman yang membuat bisul pada kucing menjadi semakin parah.
ADVERTISEMENT
4. Memberikan Minyak Zaitun
Bisul yang dialami kucing dapat diatasi dengan memberikan minyak zaitun pada bagian tubuh yang mengalami bisul. Lakukan pemberian minyak zaitun setelah kucing dimandikan.
5. Membawa ke Dokter Hewan
Jika bisul yang timbul semakin membesar dan tidak kunjung mereda, sebaiknya bawa kucing ke dokter hewan terdekat untuk mendapatkan tindakan dan penanganan yang tepat. Dengan memeriksa kondisi kucing, pemilik kucing dapat merawat kucing dengan maksimal dan bisul yang dialami kucing dapat teratasi dengan lebih mudah.
Itulah sederet cara mengobati bisul pada kucing yang dapat dicoba. Selama melakukan perawatan dan pengobatan, pastikan luka tak dibiarkan terbuka karena bakteri yang ada di dalam bisul dapat menyebar dan membuat bisul menjadi lebih parah. (DAP)