Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
5 Ciri-ciri Murai Batu Medan yang Perlu Diketahui
25 Desember 2023 23:16 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Ada beberapa ciri fisik khas dari burung murai batu medan yang membedakannya dengan jenis murai lainnya. Salah satu ciri-ciri murai batu dapat dilihat dari bentuk ekornya yang memiliki strip.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Murai Batu karya Redaksi AgroMedia, murai batu medan dibanderol dengan harga ratusan ribu hingga jutaan rupiah. Harga tersebut berdasarkan kondisi fisik serta penghargaan yang diraih burung murai batu medan tersebut.
Artikel ini akan membahas tentang ciri-ciri murai batu medan yang perlu diketahui. Simak selengkapnya di sini.
Ciri-ciri Murai Batu Medan
Inilah ciri-ciri murai batu medan yang membedakannya dengan jenis murai batu lainnya.
1. Postur Tubuh
Postur tubuh murai batu medan terlihat lebih besar dibandingkan murai batu lainnya. Kebanyakan dari mereka memiliki ukuran 14-17 cm.
Selain memiliki ukuran tubuh yang besar, penampilan murai batu medan terbialng cukup elegan karena memiliki ekor yang panjang.
2. Bentuk Kaki
Murai batu medan yang telah menua akan mengalami perubahan pada bentukn kakinya, yakni menjadi melekuk seperti bentuk belimbing.
ADVERTISEMENT
3. Ekor
Ciri khas murai batu medan lainnya terletak pada bagian ekornya. Di mana terdapat strip berwarna hitam yang membelah pangkal ekor secara horizontal. Murai batu medan dapat menggerakkan ekornya tersebut hingga ke ujung kepala.
4. Warna Bulu
Kaki murai batu medan memiliki bulu berawarna merak kecokelatan dan hitam. Ketika berada di bawah sinar matahari, sekilas warna bulunya akan tapak kebiru-biruan dan berkilau.
5. Suara Kicauan
Murai batu medan memiliki suara kicauan yang khas dan berkarakter. Ia dapat berkicau secara berulang dengan stabil dan merdu. Selain itu, murai batu medan juga memiliki berbagai macam variasi kicauan yang unik.
Oleh karena itu, banyak kicau mania yang menjadikan murai batu medan ini peserta lomba kicau favorit ataupun dijadikan isian masteran bagi burung kicau lainnya.
ADVERTISEMENT
Demikian penjelasan mengenai ciri fisik murai batu medan yang perlu diketahui.
Burung murai batu medan merupakan salah satu jenis murai termahal di pasaran. Karena itu, penting untuk mengetahui ciri-cirinya agar bisa membedakannya dengan murai lainnya. (ARH)