news-card-video
30 Ramadhan 1446 HMinggu, 30 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna

5 Daftar Toko Hewan Peliharaan di Jakarta Selatan Terfavorit

Seputar Hobi
Artikel yang membahas seputar hobi seperti menggambar, memelihara tanaman, hewan peliharaan, hingga meracik kopi.
28 Juni 2023 21:40 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi daftar toko hewan peliharaan di Jakarta Selatan. Sumber: Pixabay/pexels.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi daftar toko hewan peliharaan di Jakarta Selatan. Sumber: Pixabay/pexels.com
ADVERTISEMENT
Jakarta Selatan adalah bagian dari ibu kota Indonesia yang turut mengembangkan banyak fasilitas untuk meningkatkan kenyamanan penduduk. Salah satunya adalah banyaknya daftar toko hewan peliharaan di Jakarta Selatan. Ravel dan Damayanti dalam Kajian Pengalaman Ruang Interior Pet Shop Kota Bandung menjelaskan bahwa pet shop memiliki fungsi untuk menyediakan perlengkapan, layanan kesehatan, serta pemeliharaan hewan. Lantas, apa saja daftar toko hewan peliharaan di Jakarta Selatan? Untuk mengetahui jawabannya, simak penjelasan berikut ini.
ADVERTISEMENT

Daftar Toko Hewan Peliharaan di Jakarta Selatan

Ilustrasi daftar toko hewan peliharaan di Jakarta Selatan. Sumber: Pixabay/pexels.com
Toko hewan peliharaan atau pet shop dikenal sebagai tempat pemeliharaan hewan sekaligus penyedia perlengkapan-perlengkapannya. Di daerah Jakarta Selatan, ternyata banyak berdiri pet shop yang cukup terkenal. Adapun beberapa daftar toko hewan peliharaan di Jakarta Selatan adalah.

1. The Pet Kingdom Kemang Village

Salah satu daftar toko hewan peliharaan di Jakarta Selatan adalah The Pet Kingdom Kemang Village. Toko hewan peliharaan ini menyediakan perlengkapan yang cukup lengkap. Misalnya adalah mainan, makanan, peralatan, dan produk sanitasi. Di samping itu, The Pet Kingdom Kemang Village juga Terbuka untuk berbagai jenis hewan peliharaan, seperti kura-kura, kelinci, kucing, anjing, burung, dan lainnya.

2. Groovy Pet Shop Kramat Pela

Daftar toko hewan peliharaan di Jakarta Selatan berikutnya adalah Groovy Pet Shop yang terletak di Kramat Pela. Toko hewan peliharaan ini telah beroperasi sekitar 30 tahun dan menyediakan banyak fasilitas untuk hewan. Mulai dari hotel hewan, perawatan, layanan transportasi hewan peliharaan, dan lainnya. Di samping menyediakan fasilitas lengkap, toko hewan peliharaan ini juga menyediakan berbagai perlengkapan hewan, seperti popok, pasir, mainan, makanan, dan lainnya.
ADVERTISEMENT

3. Woof Pet Store Senayan

Woof Pet Store Senayan juga termasuk salah satu daftar toko hewan peliharaan di Jakarta Selatan yang menjual berbagai perlengkapan untuk hewan, seperti makanan, aksesoris, sikat bulu, dan lainnya. Tak hanya itu, toko hewan peliharaan ini juga menyediakan layanan grooming untuk hewan agar memperoleh perawatan. Di samping itu, pet shop ini juga memiliki banyak cabang hingga ke Bali.

4. Deku Pet Shop and Pet Clinic

Daftar toko hewan peliharaan di Jakarta Selatan berikutnya adalah Deku Pet Shop and Pet Clinic. Seperti halnya pet shop sebelumnya, toko satu ini juga menyediakan banyak pilihan makanan untuk hewan peliharaan. Di samping itu, Deku Pet Shop and Pet Clinic juga menyediakan fasilitas klinik kesehatan untuk hewan, seperti layanan vaksin, steril, serta rawat inap.
ADVERTISEMENT

5. Zoom Pet City

Daftar toko hewan peliharaan di Jakarta Selatan terfavorit terakhir adalah Zoom Pet City. Toko hewan peliharaan ini juga menyediakan kebutuhan hewan yang lengkap, mulai dari klinik, salon, hingga perlengkapannya. Di samping itu, toko ini juga menawarkan banyak pilihan aksesoris menarik untuk hewan kesayangan dan fasilitas kolam renang bagi hewan. Tak hanya itu, di Zoom Pet City juga terdapat kafe dengan pilihan banyak makanan. Demikian sederet informasi mengenai daftar toko hewan peliharaan di Jakarta Selatan. [ENF]