Konten dari Pengguna

5 Game Termahal di Steam yang Menarik

Seputar Hobi
Artikel yang membahas seputar hobi seperti menggambar, memelihara tanaman, hewan peliharaan, hingga meracik kopi.
19 Juni 2024 23:44 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi game termahal di steam. Sumber foto: Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi game termahal di steam. Sumber foto: Unsplash
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Sebagai platform pembelian permainan terpopuler, ada beberapa game termahal di Steam yang menarik untuk dimainkan. Bagi gamers, mengeluarkan duit hingga jutaan rupiah demi membeli sebuah video game sendiri merupakan hal yang lumrah dan memuaskan.
ADVERTISEMENT
Oleh sebab itu, tak heran jika ada beberapa developer yang sengaja menjual game buatan mereka dengan harga mahal. Namun, biasanya hal ini sebanding dengan kualitas yang ditawarkan.
lANTAS, apa saja game termahal di Steam yang menarik untuk dimainkan? Simak daftarnya di sini.

Daftar Game Termahal di Steam

Ilustrasi game termahal di steam. Sumber foto: Unsplash
Dikutip dari laman Android Authority, Steam merupakan platform tempat bagi gamers untuk membeli dan mengunduh video game. Aplikasi ini bisa diakses langsung melalui Windows, Mac, dan Linux.
Di Steam, terdapat ratusan permainan video populer, seperti Resident Evil, Counter Strike, PUBG, DOTA, dan masih banyak lagi. Karena lengkap, platform ini juga menjadi komunitas para gamers.
Dalam Steam, ada beberapa permainan mahal yang dibanderol hingga jutaan rupiah. Namun, hal ini sebanding dengan kualitas grafik dan story yang ditawarkan. Berikut daftarnya.
ADVERTISEMENT

1. The Hidden and Unknown

Game termahal di posisi pertama ada The Hidden and Unknown yang dirilis pada 23 Januari 2023 silam. Permainan ini sendiri mengusung cerita yang tidak biasa. Tujuannya adalah untuk memperluas persepsi penonton di bidang psikologi dan filsafat.
Untuk memainkan game ini, setidaknya perlu mengeluarkan duit sebesar Rp15 juta. Meski begitu, banyak gamers yang tidak setuju karena kualitas yang ditawarkan masih sedikit kurang.

2. ADR Labelling Game

Bagi individu yang suka tantangan, ADR Labelling bisa menjadi pilihan yang cocok. Sebab, game simulasi ini bisa mengajarkan pemain untuk memberi label berbahaya yang benar pada kendaraan. Untuk memainkannya, bisa membeli game tersebut seharga Rp8 juta.

3. Dishonored Complete Collection

Dishonored Complete Collection juga menjadi game termahal yang dijual seharga Rp1 juta. Namun, harga tersebut sudah termasuk untuk memainkan 7 seri game yang ada.
ADVERTISEMENT

4. CrisisActionVR

Crisis Action VR merupakan game yang memiliki penampilan serupa dengan PUBG dan bisa dimainkan multiplayer. Untuk mendapatkannya, gamers hanya perlu mengeluarkan uang sebesar Rp849.999 saja.

5. Dawn of War

Game termahal di Steam terakhir yang juga menarik untuk dimainkan adalah Dawn of War. Dengan mengusung konsep military sci-fi, game ini berhasil menawarkan pengalaman menarik. Bagi yang ingin memainkannya, setidaknya perlu mengeluarkan uang sebesar Rp1 juta untuk membelinya.
Itulah beberapa rekomendasi video game termahal di Steam yang menarik untuk dimainkan. (RN)