5 Hewan yang Bernapas dengan Kulit yang Perlu Dipelajari

Seputar Hobi
Artikel yang membahas seputar hobi seperti menggambar, memelihara tanaman, hewan peliharaan, hingga meracik kopi.
Konten dari Pengguna
8 Mei 2024 22:27 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi hewan yang bernapas dengan kulit. Sumber: pixabay
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi hewan yang bernapas dengan kulit. Sumber: pixabay
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Sistem pernapasan dengan kulit awalnya hanya dimiliki oleh keluarga ikan sebelum mengembangkan insang untuk bernapas. Hewan yang bernapas dengan kulit, antara lain cacing tanah, salamander, dan ulat laut perut kuning.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku 500++ Fakta Paling Wow di Dunia karya Mayang Sari, sistem pernapasan kulit dilakukan dengan cara menyerap udara yang mengandung oksigen melalui kulit, kemudian diserap oleh pembuluh kapiler dan menyalurkannya ke tubuh.
Untuk mengetahui apa saja hewan lainnya yang bernapas dengan kulit, simak uraian di bawah ini.

Daftar Hewan yang Bernapas dengan Kulit

Ilustrasi hewan yang bernapas dengan kulit. Sumber: pixabay
Salah satu ciri umum yang dimiliki oleh hewan dengan pernapasan melalui kulit adalah kulit yang cenderung sangat lembap. Berikut penjelasan hewan apa saja yang bernapas dengan kulit.

1. Cacing tanah

Pernapasan melalui kulit yang dilakukan cacing tanah dilakukan dengan memerangkap udara melalui kulitnya yang berlendir. Oksigen yang diserap langsung masuk ke dalam sistem peredaran darah dan disalurkan menuju otak.
ADVERTISEMENT

2. Salamander tanpa paru-paru

Kulit serta selaput lendir di mulut dan tenggorokan salamander tanpa paru-paru berfungsi untuk menghirup oksigen. Kulit dan selaput lendir pada salamander ini juga harus selalu lembap agar proses pernapasan mereka dapat berjalan dengan lancar.
Uniknya, salamander tetap punya hidung yang fungsinya menjadi alat untuk mengecek zat kimia, penunjuk arah, serta mendeteksi mangsa.

3. Ular laut perut kuning

Kulit ular laut perut kuning bisa menyerap oksigen yang ada di dalam air laut yang langsung disalurkan ke darah ular laut perut kuning. Sedangkan, gas karbon dioksida juga dikeluarkan melalui kulitnya tersebut.

4. Hellbender

Hellbender lebih mengandalkan lipatan-lipatan kulit yang berada di sisi-sisi tubuhnya untuk memperoleh oksigen, sekitar 95 persen kebutuhan oksigen hellbender terpenuhi dengan cara ini.
Menariknya, kulit hellbender juga berlendir yang berfungsi untuk mengusir parasit. Lendir tersebut juga menimbulkan rasa yang tidak enak bagi predator yang mencoba memangsa hellbender.
ADVERTISEMENT

5. Caecilian

Caecilian termasuk hewan amfibi dengan bentuk yang sangat unik karena tidak memiliki kaki serta bentuknya memanjang sehingga sering salah dikenali sebagai seekor ular. Hewan ini juga merupakan salah satu keluarga hewan yang misterius.
Demikian penjelasan mengenai hewan yang bernapas dengan kulit yang perlu dipelajari. (ARH)