Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
5 Jenis Ikan Hias tanpa Aerator yang Cocok Dipelihara Pemula
1 Mei 2023 13:00 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Terdapat berbagai jenis ikan hias tanpa aerator yang dapat dijadikan pilihan menarik untuk dipelihara oleh para pemula. Secara garis besar, ikan hias terdiri dari jenis ikan air tawar dan ikan air asin.
ADVERTISEMENT
Dalam buku Terampil Berkreasi, disebutkan bahwa terdapat berbagai jenis ikan hias yang dapat dibudidayakan. Namun, untuk memelihara ikan hias selain di akuarium, diperlukan juga beberapa peralatan dan pengetahuan yang memadai. Salah satunya adalah aerator.
Berbagai Jenis Ikan Hias tanpa Aerator
Ikan hias merupakan salah satu jenis hewan peliharaan yang populer di kalangan pencinta binatang. Bagi pemula yang baru memulai memelihara ikan hias, terkadang penggunaan aerator dapat menjadi hal yang membingungkan.
Aerator merupakan sebuah alat penghasil gelembung udara. Alat ini akan berfungsi untuk menyuplai oksigen bagi makhluk hidup yang tinggal di dalam akuarium.
Berikut ini adalah 5 jenis ikan hias tanpa aerator yang memudahkan para pemula dalam memeliharanya, antara lain:
ADVERTISEMENT
1. Ikan Guppy
Ikan guppy adalah salah satu jenis ikan hias yang sangat cocok bagi pemula. Selain memiliki bentuk yang indah, ikan guppy juga termasuk ikan yang mudah dipelihara dan tidak memerlukan aerator.
Ikan guppy dapat hidup dengan baik dalam akuarium tanpa aerator, asalkan sirkulasi air dan kebersihan air tetap dijaga.
2. Ikan Platy
Ikan platy juga merupakan jenis ikan hias yang cocok bagi pemula. Ikan ini mudah dipelihara dan tidak memerlukan aerator untuk hidup.
Selama air dalam akuarium selalu bersih dan terjaga sirkulasinya, ikan platy dapat hidup dengan baik.
3. Ikan Neon Tetra
Ikan neon tetra adalah salah satu jenis ikan hias yang sangat populer dan juga mudah dipelihara.
Ikan ini tidak memerlukan aerator untuk hidup. Namun, perlu diperhatikan bahwa ikan neon tetra termasuk ikan yang sensitif terhadap perubahan kualitas air.
ADVERTISEMENT
4. Ikan Molly
Ikan molly merupakan jenis ikan hias yang juga mudah dipelihara dan tidak memerlukan aerator. Ikan ini termasuk ikan yang cukup kuat dan tahan terhadap perubahan kualitas air.
5. Ikan Betta
Ikan betta adalah jenis ikan hias yang sering dipilih sebagai peliharaan bagi pemula. Jenis ikan ini termasuk ikan yang sangat kuat dan tahan terhadap perubahan kualitas air sehingga tidak memerlukan aerator untuk hidup.
Namun, penting untuk tetap menjaga kebersihan air di akuarium agar ikan betta tetap sehat dan nyaman.
Demikianlah 5 jenis ikan hias tanpa aerator yang cocok bagi pemula. Meskipun tidak memerlukan aerator, tetap harus diperlukan perawatan yang tepat dan menjaga kebersihan air agar ikan tetap sehat dan nyaman dalam hidupnya.