Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.100.0
9 Ramadhan 1446 HMinggu, 09 Maret 2025
Jakarta
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna
5 Panduan Memancing di Danau agar Mendapatkan Hasil Banyak
24 Maret 2024 23:24 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Untuk mendapat hasil maksimal, ada beberapa panduan memancing di danau yang perlu diperhatikan. Apa saja? Simak pembahasannya di sini.
5 Panduan Memancing di Danau
Dikutip dari buku Petunjuk Praktis Memancing Ikan Air Tawar karya Khairuman dan Khairul Amri, dalam memancing ada beberapa hal yang harus disiapkan. Salah satunya adalah peralatan memancing seperti joran, senar, dan kail.
Penting untuk mengetahui alat apa yang cocok dengan ikan yang akan dipancing. Selain itu juga harus memilih umpan yang tepat.
Berikut ini adalah beberapa panduan memancing di danau agar mendapatkan ikan yang banyak.
1. Pilih Waktu yang Tepat
Waktu terbaik untuk memancing di danau adalah saat pagi hari atau sore hari ketika air danau lebih tenang. Hindari memancing di siang hari ketika air danau terlalu panas karena ikan akan bersembunyi di dasar danau.
ADVERTISEMENT
Waktu memancing ini sangat penting untuk diperhatikan agar kegiatan memancing menjadi tidak sia-sia.
2. Pilih Spot yang Tepat
Panduan kedua yang wajib diperhatikan oleh para pemancing yang memilih danau adalah spot yang tepat. Usahakan untuk mencari spot memancing yang memiliki banyak ikan. Spot yang ideal adalah di sekitar bebatuan, tanaman air, atau di muara sungai yang mengalir ke danau.
Spot tersebut merupakan tempat-tempat yang potensial menjadi rumah bagi ikan-ikan di air tawar seperti danau.
3. Gunakan Umpan yang Tepat
Hal ketiga yang wajib diketahui oleh pemancing saat memancing di danau adalah umpan yang digunakan. Gunakan umpan yang disukai oleh ikan di danau. Umpan yang bisa digunakan antara lain cacing, ulat, udang, atau pelet khusus ikan danau.
4. Gunakan Alat Pancing yang Tepat
Jangan lu[a untuk menggunakan alat pancing yang sesuai dengan jenis ikan yang ingin dipancing. Gunakan joran yang ringan dan kuat, senar pancing yang tipis dan kuat, serta mata kail yang tajam.
ADVERTISEMENT
5. Bersabar
Salah satu kunci memancing adalah bersabar. Sehingga jangan mudah menyerah jika belum mendapatkan ikan. Teruslah berusaha dan nikmati proses memancing.
Itulah beberapa panduan memancing di danau yang harus diperhatikan oleh para pemancing. Dengan memperhatikan beberapa tips tersebut, harapannya bisa mendapatkan hasil yang maksimal. (WWN)