Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.88.1
Konten dari Pengguna
5 Rekomendasi Drama Thailand Benci Jadi Cinta yang Populer
20 November 2024 17:29 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Drama Thailand tentunya menghadirkan kisah yang menarik untuk disaksikan penontonnya, terutama tentang cerita benci jadi cinta. Ada pun rekomendasi drama Thailand benci jadi cinta yang dapat menjadi pilihan menarik bagi penontonnya.
ADVERTISEMENT
Drama Thailand benci jadi cinta biasanya seringkali mengangkat alur tentang perjodohan hingga pernikahan kontrak yang dapat membuat para penontonnya penasaran untuk menyimak episode selanjutnya.
Drama Thailand Benci Jadi Cinta
Dikutip dari aplikasi viu terdapat lima rekomendasi drama Thailand benci jadi cinta dengan rating populer.
1. My Husband in Law
Drama Thailand My Husband in Law mendapatkan rating 7.8 dan menjadi drama Thailand benci jadi cinta populer di aplikasi Viu. Drama ini bergenre komedi, romantis, drama, dan bisnis, serta berjumlah sekitar 15 episode.
Drama ini menceritakan tentang Muey yaitu seorang perempuan cerdas dan multitalenta. Ia yang sudah menyimpan perasaan pada Thian selama tujuh tahun. Sedangkan di mata Thian, Muey hanyalah seorang wanita yang mudah diejek dan dapat ditindasnya.
ADVERTISEMENT
2. My Mischievous Fiancee
Rating pada drama My Mischievous Fiancee ialah 7.7 dan menjadi salah satu drama Thailand benci jadi cinta yang populer di aplikasi Viu. Bergenre romantis dan komedi dengan jumlah 26 episode.
Drama ini juga memiliki judul lain yaitu New Cook yang mengisahkan seputar perjodohan, yaitu gadis bernama Lomdao yang harus bertunangan dengan Param. Lomdao menolak pertunangan tersebut karena dirinya tak mengenal dan belum pernah bertemu Param.
3. Prom Pissawat
Drama Thailand Prom Pissawat mendapatkan rating 7.5 dan menjadi drama Thailand populer di aplikasi Viu yang menceritakan tentang drama benci jadi cinta. Hadir dengan genre romantis dengan jumlah 16 episode dan drama ini berdurasi selama 95 menit.
Menceritakan tentang Plapol yang melarikan diri dari Thailand karena sempat berselisih dengan ibu tirinya. Lalu ia bertemu dengan seorang gadis bernama Pantawan di sebuah bar. Dari pertemuan itu keduanya mulai dekat dan selalu bertengkar.
ADVERTISEMENT
4. Praomoo
Drama Praomook mendapatkan rating 7.1 dan menjadi drama Thailand benci jadi cinta populer di aplikasi Viu. Drama ini bergenre romantis dan berjumlah sebanyak 15 episode.
Drama ini berkisah tentang sosok Praomook yang terpaksa menerima pekerjaannya di sebuah klub malam demi melunasi semua hutangnya dan memenuhi kebutuhan hidupnya.
Di sisi lain Praomook terlibat perselisihan dengan Chalunthorn, hingga suatu saat Praomook berniat balas dendam dengan menjadi istri Lun lewat tawaran dari kedua orangtua Lun.
5. Accidental Love
Drama Accidental Love mendapatkan rating sekitar 5.1, namun drama Thailand ini menceritakan tentang benci jadi cinta populer di aplikasi Viu. Berjumlah sekitar 16 episode dengan durasi drama 90 menit.
Berkisah tentang Mong, seorang playboy yang ditolak oleh Jitsagao yang merupakan sekretarisnya sendiri. Mong yang tak menerima ditolak begitu saja, Mong akhirnya berusaha keras untuk mengambil hati Jitsagao sehingga ia sendiri yang jatuh cinta.
ADVERTISEMENT
Demikian merupakan drama Thailand benci jadi cinta yang populer dan menjadi rekomendasi menarik untuk ditonton. (Sis)