5 Tanaman Hias yang Bisa Tumbuh tanpa Cahaya Matahari secara Rutin

Seputar Hobi
Artikel yang membahas seputar hobi seperti menggambar, memelihara tanaman, hewan peliharaan, hingga meracik kopi.
Konten dari Pengguna
29 Maret 2024 23:25 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Tanaman Hias yang Bisa Tumbuh Tanpa Cahaya. Sumber: Unsplash.com/Patricia Williams
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Tanaman Hias yang Bisa Tumbuh Tanpa Cahaya. Sumber: Unsplash.com/Patricia Williams
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Tanaman hias yang bisa tumbuh tanpa cahaya matahari secara rutin, ada banyak. Salah satu contoh adalah tanaman Sansevieria trifasciata atau yang biasa dikenal dengan nama lidah mertua.
ADVERTISEMENT
Lidah mertua memang banyak dipelihara secara indoor sebab tidak membutuhkan cahaya matahari rutin seperti tanaman lain. Selain lidah mertua, tanaman hias yang dapat tumbuh tanpa cahaya adalah dragon tree, kaktus, peace lily, dan lili paris.

5 Tanaman Hias yang Bisa Tumbuh tanpa Cahaya

Ilustrasi Tanaman Hias yang Bisa Tumbuh Tanpa Cahaya. Sumber: Unsplash.com/Patricia Williams
Setiap tanaman yang mempunyai klorofil dan melakukan fotosintesis umumnya selalu membutuhkan cahaya matahari. Namun, ternyata ada beberapa jenis tanaman hias yang bisa tumbuh tanpa cahaya matahari secara rutin.
Beberapa contoh tanaman tersebut adalah lidah mertua, dragon tree, kaktus, peace lily, dan lili paris. Berikut penjelasan mengenai lima tanaman yang dapat tumbuh tanpa cahaya matahari intens:

1. Lidah Mertua

Lidah mertua merupakan tanaman yang mempunyai daun berukuran panjang dan berbentuk tegak seperti pedang. Tanaman ini dapat hidup, meskipun dipelihara di dalam rumah.
ADVERTISEMENT
Lidah buaya memang tidak terlalu membutuhkan banyak sinar matahari, tetapi tanaman ini tetap perlu dijemur sesekali. Penjemuran dapat dilakukan setiap 2 – 3 pekan sekali pada pagi hari agar lidah buaya tetap segar dan subur.

2. Dragon Tree

Dragon tree merupakan tanaman hias kuat yang dapat hidup tanpa sinar matahari intens. Oleh karena itu, dragon tree juga biasa menjadi pilihan bagi pencinta tanaman yang ingin memelihara secara indoor.

3. Kaktus

Kaktus merupakan jenis tanaman sukulen. Mengutip dari buku 10 Varietas Unggul Tanaman Sukulen, Hanifah (2024: 1 – 2), tanaman sukulen adalah jenis tanaman yang dikenal karena kemampuannya untuk menyimpan air dalam jaringan.
Kaktus dapat dipelihara di dalam ruang dengan cara menyiramnya setiap 1 – 2 minggu sekali. Kemudian, pemelihara kaktus juga dapat menjemurnya setiap 2 – 3 pekan sekali agar tanaman ini tidak terlampau lembap.
ADVERTISEMENT

4. Peace Lily

Peace lily adalah tanaman yang juga dapat tumbuh dengan intensitas cahaya rendah. Tanaman ini mempunyai daun mengilap dengan bentuk tombak melengkung.
Peace lily dapat tumbuh sepanjang tahun. Pada kondisi kering, peace lily perlu disiram satu kali sehari karena kelembapan tanah penting bagi jenis tanaman ini.

5. Lili Paris

Lili paris adalah tanaman yang juga cocok untuk ditanam di dalam rumah, tentunya dengan menggunakan pot. Selain dapat tumbuh dengan cahaya yang tidak terlalu intens, tanaman berdaun rimbun ini juga berguna sebagai alternatif pelembap udara.
Setelah menyimak penjelasan di atas, diketahui bahwa ada tanaman yang bisa tumbuh tanpa cahaya matahari secara rutin. Namun, tanaman tersebut tetap perlu dijemur sesekali saat pagi hari, misalnya setiap 2-3 minggu sekali. (AA)
ADVERTISEMENT