Konten dari Pengguna

5 Umpan Ikan Patin Sungai agar Mudah Strike

Seputar Hobi
Artikel yang membahas seputar hobi seperti menggambar, memelihara tanaman, hewan peliharaan, hingga meracik kopi.
5 Agustus 2023 22:29 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi umpan ikan patin sungai (Gambar: unsplash.com)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi umpan ikan patin sungai (Gambar: unsplash.com)
ADVERTISEMENT
Kegiatan memancing menjadi hobi banyak warga dunia, termasuk masyarakat Indonesia. Hobi satu ini memang sangat menyenangkan. Satu jenis ikan yang sering diincar para pemancing adalah ikan patin. Oleh karenanya, umpan ikan patin sungai terbaik banyak dicari.
ADVERTISEMENT
Memancing ikan patin memberikan sensasi berbeda dari segi teknik dan strateginya. Karenanya, banyak komunitas pemancing di berbagai daerah yang gemar membuat perlombaan memancing ikan patin. Lantas, apa saja rekomendasi umpan ikan patin sungai?

Rekomendasi Umpan Ikan Patin Sungai

Ilustrasi umpan ikan patin sungai (Gambar: unsplash.com)
Bagi para pemancing, akan selalu ada perasaan ingin terus mencoba menerapkan berbagai cara agar bisa berhasil mendapatkan ikan incaran, termasuk ketika memancing ikan patin.
Umpan ikan patin sungai yang bisa membuat strike berkali-kali, antara lain jangkrik, cacing, dan udang. Berikut adalah umpan ikan patin lainnya yang akan memudahkan kegiatan memancing.

1. Buah Ceri Kersen

Buah ceri kersen sering disebut juga sebagai ceri kampung. Berbeda dengan buah ceri yang ada di supermarket, buah ini biasanya tumbuh di pinggiran sungai dan kali.
ADVERTISEMENT
Tampilan buah ceri ini pun cukup jauh berbeda meski sama-sama berukuran kecil dan berwarna merah. Kaitkan buah ini sebanyak 4-5 biji saja ke kail untuk memancing ikan patin.

2. Pisang Ambon

Buah lain yang bisa digunakan untuk umpan adalah pisang ambon. Pisang ini sangat mudah untuk didapatkan di pasaran. Potonglah pisang menjadi potongan kecil, lalu taruh beberapa di dua bagian kail (tidak semua).

3. Kapidada

Kapidada merupakan buah yang disukai ikan patin dan merupakan buah pantai. Buah ini mudah ditemukan di pinggiran pantai dan di sekitar kawasan yang ditumbuhi pohon mangrove. Kaitkan kapidada ke sebagian kail saja seperti pisang ambon.

4. Roti Tawar

Pilihan umpan ikan patin sungai lain, yaitu roti tawar. Bukan hanya mudah didapat, harganya juga masih terjangkau. Potong saja roti tawar dengan bentuk kotak-kotak, kepal pakai tangan agar roti jadi lebih padat dan keras, kemudian tempel pada kail pancing andalan.
ADVERTISEMENT

5. Bakso Mentah Campur Pelet

Bakso mentah atau belum direbus ulang bisa dihancurkan dan dicampurkan dengan pelet cumi serta sedikit air panas agar menyatu. Kemudian, bentuk agar menyatu dan padat. Aroma keduanya sangat disukai ikan patin.
Bagi pemancing pemula, untuk mendapatkan ikan patin, tidak semudah yang dibayangkan. Tidak sedikit yang lebih sering gagal ketika mencoba untuk mendapatkan ikan patin.
Pada dasarnya, umpan ikan patin sungai yang akan membuat pancingan jadi strike adalah umpan yang memiliki aroma sedikit amis dan kecut. Teksturnya pun harus padat. Karena itu, mengetahui jenis umpan yang tepat adalah hal yang penting untuk diketahui. (AML)