Konten dari Pengguna

6 Bunga yang Sering Dijadikan Buket untuk Berbagai Acara

Seputar Hobi
Artikel yang membahas seputar hobi seperti menggambar, memelihara tanaman, hewan peliharaan, hingga meracik kopi.
14 April 2025 0:09 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Bunga yang Sering Dijadikan Buket. Unsplash/Anton Mislawsky
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Bunga yang Sering Dijadikan Buket. Unsplash/Anton Mislawsky
ADVERTISEMENT
Bunga yang sering dijadikan buket kini menjadi hal yang menarik perhatian, karena memiliki peran penting dalam berbagai momen, mulai dari perayaan bahagia hingga acara penting.
ADVERTISEMENT
Mengutip dari situs masokan.iakn-toraja.ac.id, pemberian buket bunga telah dikenal sejak lama sebagai bentuk ekspresi keindahan, dan interaksi sosial.
Dalam budaya Indonesia, tradisi ini mencerminkan nilai saling memberi dan menghargai. Buket bunga kerap diberikan sebagai tanda kasih, apresiasi, kebahagiaan, kepedulian, dan kenangan.

Bunga yang Sering Dijadikan Buket

Ilustrasi Bunga yang Sering Dijadikan Buket. Unsplash/Haoward Nguyen
Berikut adalah beberapa jenis bunga yang sering dijadikan buket, dan dapat dijadikan referensi untuk berbagai keperluan acara, seperti pernikahan, ulang tahun, wisuda, hingga ucapan duka.

1. Mawar

Mawar adalah bunga yang paling populer dan sering dijadikan buket, terutama untuk acara pernikahan, ulang tahun, dan perayaan lainnya. Mawar memiliki berbagai warna yang masing-masing memiliki makna yang berbeda.
Mawar merah simbol cinta sejati, mawar putih untuk kesucian, dan mawar kuning untuk persahabatan. Keindahan dan makna simbolis ini menjadikan mawar pilihan utama dalam buket bunga.
ADVERTISEMENT

2. Lili

Lili dikenal dengan bentuknya yang elegan, dan harum yang khas. Lili putih sering dijadikan buket untuk pernikahan, dan acara formal lainnya karena melambangkan kemurnian, dan kedamaian.
Lili juga dapat digunakan dalam buket ucapan duka cita, karena simbol dari kebangkitan, dan penghormatan.

3. Tulip

Bunga tulip memiliki tampilan sederhana namun indah, dengan berbagai warna yang cerah. Tulip sering dijadikan buket untuk merayakan kelahiran, ulang tahun, atau acara lainnya.
Tulip melambangkan harapan, kehidupan baru, dan cinta, sehingga sangat cocok untuk acara yang ceria.

4. Anggrek

Anggrek sering dipilih untuk buket dalam acara yang lebih mewah atau formal. Bunga ini melambangkan keindahan yang langka, kemewahan, dan keanggunan.
Anggrek bisa digunakan dalam berbagai acara, termasuk pernikahan atau sebagai hadiah untuk seseorang.
ADVERTISEMENT

5. Gerbera

Gerbera dikenal dengan warna-warna cerah dan bentuk yang menarik. Bunga ini sering dijadikan buket untuk ulang tahun, kelulusan, atau acara yang merayakan kebahagiaan. Gerbera melambangkan cinta, persahabatan dan kebahagiaan.

6. Krisan

Krisan sering dijadikan buket dalam acara penghormatan atau ucapan duka cita. Bunga ini melambangkan umur panjang, kesetiaan, dan kegembiraan. Berbagai warna juga melambang makna penting lainnya.
Selain itu, krisan juga populer dalam perayaan tahun baru atau acara lain yang memiliki makna penghormatan.
Demikian referensi bunga yang sering dijadikan buket di beragam acara.
Memilih bunga yang tepat bisa membuat suasana menjadi lebih hidup dan bermakna. Itulah mengapa banyak orang mengandalkan bunga yang sering dijadikan buket ini untuk semua acara, agar pesan yang ingin disampaikan dapat diterima dengan baik. (Idaftrn)
ADVERTISEMENT