Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.1
Konten dari Pengguna
6 Daftar Idol K-Pop Generasi 3 yang Paling Populer sampai Sekarang
25 April 2024 22:00 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Para fans K-pop kerap membagi perkembangan genre musik asal Korea Selatan ini menjadi 4 generasi. Daftar idol K-Pop generasi 3 yang paling populer sampai sekarang yaitu Red Velvet, BTS, Blackpink dan EXO.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Annyeonghaseyo: Telusur Jejak Digital Korean Wave di Indonesia karya Diah Sari, generasi ketiga K-pop disebut-sebut mulai ketika EXO debut pada April 2012 dan berakhir di tahun 2018.
Daftar Idol K-Pop Generasi 3 yang Paling Populer Sampai Sekarang
Kepopuleran grup K-pop generasi ketiga masih terdengar hingga kini akibat perkembangan teknologi dan popularitasnya yang mendunia, berikut ini daftarnya.
1. BTS
Bangtan Sonyeondan atau BTS telah menjadi boygroup K-pop paling populer di dunia saat ini. Debut sejak tahun 2013 dengan lagu No More Dream yang kini total penjualan album boyband yang satu ini telah lebih dari 32 juta keping album berbentuk fisik.
2. Blackpink
Blackpink in your area merupakan bunyi slogan girl group K-pop yang digawangi oleh Jisoo, Rose, Jennie dan Lisa. Blackpink yaitu girl group asal YG Entertainment yang debut pada tahun 2016.
ADVERTISEMENT
Sejak itu grup beranggotakan 4 orang ini berhasil menerbitkan 2 studio album, 3 mini album dan banyak single album.
3. EXO
EXO telah menghasilkan banyak lagu-lagu hit di ranah penggemar K-pop domestik ataupun internasional. Puluhan lagunya, seperti Call Me Baby dan Love Shot bahkan telah ditonton oleh ratusan juta orang seluruh dunia.
4. Twice
Twice adalah salah satu girl group K-pop generasi ketiga yang masih populer sampai sekarang.
Grup yang terdiri dari 5 anggota berasal dari Korea Selatan, 3 anggota berasal dari Jepang dan 1 anggota berasal dari Taiwan ini dipopulerkan oleh JYP Entertainment pada Oktober 2015 dengan single lagu Like Ooh Ahh.
5. Seventeen
Selama 7 tahun terakhir berkarir, Seventeen berhasil menjual lebih dari 10 juta keping album serta ratusan juta penikmat lagu mereka di berbagai platform streaming.
ADVERTISEMENT
Salah satu penyebab yang membuat grup ini populer adalah keterlibatan masing-masing member dalam membuat lagu hingga menyusun koreografi. Sejak awal debutnya Seventeen mempunyai motto “self-made group” karena kemampuannya ini.
6. Red Velvet
Lagu-lagu Red Velvet dikenal memiliki dua sisi, yaitu sisi red yang terdengar ceria dan velvet dengan nuanasa yang lebih gelap hingga aliran musik RnB yang kental.
Hal ini membuat Red Velvet populer sebagai grup yang fleksibel dengan berbagai jenis musik dan konsepnya yang unik.
Demikian penjelasan daftar idol K-Pop generasi 3 yang paling populer sampai sekarang. (ARH)