Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.92.0
Konten dari Pengguna
6 Perbedaan Mujair dan Nila yang Sering Dikira Sama
25 Juli 2023 21:50 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Perbedaan ikan mujair dan nila bisa terlihat dari bagian tubuh dan sirip. Kedua ikan ini memang sering dikira sama karena bentuk tubuhnya yang sama-sama pipih.
ADVERTISEMENT
Selain itu, keduanya juga memiliki ciri yang hampir serupa. Padahal jika diteliti lebih dalam, ikan nila dan mujair memiliki perbedaan yang cukup signifikan. Apa saja? Berikut penjelasannya.
6 Perbedaan Ikan Mujair dan Nila
Ikan mujair (oreochromis mossambicus) dan ikan nila (oreochromis niloticus) sering dianggap sama oleh beberapa orang karena memiliki kesamaan morfologi dan karakteristik yang serupa.
Secara umum, ikan mujair dan ikan nila memang memiliki tubuh yang hampir serupa, yaitu oval dan agak pipih. Keduanya juga memiliki sirip punggung, dubur, dan warna tubuh yang mirip.
Belum lagi, keduanya berasal dari famili dan genus yang sama. Tidak hanya itu, kedua ikan air tawar ini juga berasal dari perairan yang serupa seperti danau.
ADVERTISEMENT
Meskipun mereka termasuk dalam keluarga ikan Cichlidae dan genus Oreochromis, keduanya adalah spesies yang berbeda. Perbedaan mereka juga cukup signifikan jika diteliti lebih dalam.
Apa saja perbedaan ikan mujair dan nila? Berikut penjelasan lebih lengkapnya.
1. Sirip Belakang
Perbedaan pertama dari ikan mujair dan nila yang bisa dilihat adalah sirip belakang. Sirip belakang mujair memiliki ujung yang melengkung dan garis tengah yang panjang. Sementara sirip belakang ikan nila cenderung lebih bulat dengan garis tengah yang pendek.
2. Sirip Punggung
Ikan mujair memiliki sirip punggung dengan garis tengah yang lebih panjang dan bentuk sedikit melengkung. Sementara ikan nila memiliki sirip punggungnya yang lebih pendek dan tegak.
3. Mulut
Mulut ikan mujair memiliki bentuk yang lebih runcing dengan bibir ramping. Sementara mulut ikan nila lebih lebar dan besar.
ADVERTISEMENT
4. Mata
Ikan mujair memiliki mata yang lebih kecil, sementara ikan nila memiliki mata yang besar.
5. Sirip Perut
Ikan mujair memiliki sirip perut yang lebih panjang dan melengkung. Sementara ikan nila memiliki sirip perut yang lebih pendek dan lurus.
6. Ekor
Perbedaan ikan mujair dan nila juga bisa terlihat dari ekor mereka. Ekor ikan mujair cenderung melengkung dan sedikit runcing. Sementara ekor ikan nila datar dan lebar. (RAF)