Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
6 Perbedaan Roasting dan Grilling dalam Memasak Makanan
18 September 2023 21:40 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Roasting dan grilling adalah dua jenis teknik memasak yang banyak digunakan. Salah satu perbedaan roasting dan grilling adalah dari segi tingkat suhu yang digunakan.
ADVERTISEMENT
Maulana dalam Percobaan Metode Sand Roasting pada Daging Ayam sebagai Pengganti Metode Roasting Konvensional dalam Pembuatan Ayam Panggang Sehat menyebutkan jika teknik roasting biasa digunakan untuk membuat daging atau ayam panggang.
Untuk mengetahui lebih jauh mengenai perbedaan roasting dan grilling, baca artikel berikut ini.
Perbedaan Roasting dan Grilling
Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, teknik roasting dan grilling adalah dua jenis cara memasak yang berbeda. Adapun perbedaan roasting dan grilling adalah.
1. Suhu
Salah satu perbedaan roasting dan grilling adalah dari segi suhu yang digunakan. Pada dasarnya, roasting membutuhkan suhu rendah, yaitu sekitar 150-200 derajat Celsius.
Di sisi lain, grilling membutuhkan suhu memasak yang lebih tinggi, yaitu sekitar 200-300 derajat Celsius. Hal ini memengaruhi tekstur dan rasa masakan yang dihasilkan.
ADVERTISEMENT
2. Waktu Memasak
Perbedaan roasting dan grilling lainnya adalah dari segi lama waktu memasaknya. Roasting membutuhkan waktu memasak yang lebih lama karena suhu yang digunakan relatif rendah.
Sementara itu, grilling membutuhkan waktu memasak yang lebih cepat karena menggunakan suhu tinggi.
3. Kesehatan
Perbedaan roasting dan grilling selanjutnya adalah dari segi kesehatannya. Banyak orang menganggap jika memasak dengan suhu rendah lebih sehat karena dapat membantu mempertahankan kelembapan makanan.
Di sisi lain, grilling berpotensi menghasilkan karsinogenik saat lemak dari bahan makanan menetes ke bara api dan menimbulkan percikan. Namun, jika menerapkan teknik grilling yang tepat dan menghindari proses pembakaran terlalu lama, risiko tersebut bisa dikurangi.
4. Bahan Masakan
Bahan masakan juga tergolong sebagai salah satu perbedaan roasting dan grilling. Biasanya, roasting digunakan untuk memasak bahan makanan yang berbentuk besar, seperti ayam dan daging.
ADVERTISEMENT
Tujuannya adalah untuk menghasilkan makanan yang matang merata. Selain itu, teknik roasting juga bisa digunakan untuk memasak brokoli, wortel, atau kentang.
Sementara itu, grilling lebih kerap digunakan untuk memasak potongan daging atau ikan yang kecil, seperti ikan panggang, steak, sate, atau burger.
5. Rasa dan Tekstur
Perbedaan roasting dan grilling selanjutnya adalah dari segi rasa serta tekstur makanan. Pada dasarnya, roasting bisa menghasilkan makanan bertekstur lembut dan lezat karena prosesnya yang lama sehingga bumbu bisa meresap.
Sementara itu, teknik grilling akan menghasilkan makanan bertekstur renyah dan lapisan luar berwarna cokelat keemasan. Tak hanya itu, aromanya juga akan khas masakan panggang.
6. Alat dan Perlengkapan Memasak
Perbedaan roasting dan grilling terakhir adalah dari segi alat serta perlengkapan memasak. Pada umumnya, roasting dilakukan memanfaatkan oven dan wadah tertutup, seperti wadah porselen tahan panas atau loyang.
ADVERTISEMENT
Sementara itu, grilling dilakukan dengan alat panggang tradisional yang menggunakan bara api maupun listrik. Dengan begitu, bahan makanan akan diletakkan di atas sumber panas secara terbuka.
Demikian sederet informasi mengenai perbedaan roasting dan grilling dalam memasak makanan. [ENF]