Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
6 Perlengkapan Wajib saat Jalan-Jalan ke Luar Kota
9 Juni 2024 22:01 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Perlengkapan wajib saat jalan-jalan penting dibawa supaya acara tidak terganggu. Apa saja?
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku 88 Cara Inspiratif Berburu Ide untuk Blog, liburan adalah hari yang banyak dinantikan. Pasalnya, waktu tersebut menjadi masa di mana orang dapat bebas dari pekerjaan sehingga dapat melakukan kegiatan menyenangkan.
Tak jarang ketika waktu liburan tiba, orang-orang memanfaatkannya untuk berjalan-jalan ke luar kota. Namun, apa saja perlengkapan yang wajib dibawa?
Perlengkapan Wajib saat Jalan-Jalan ke Luar Kota
Berikut ini berbagai perlengkapan yang harus dibawa ketika pergi berjalan-jalan ke luar kota:
1. Kartu Identitas
Tentunya, kartu identitas menjadi benda sangat penting ketika seseorang berpergian, misalnya KTP, SIM, atau paspor ketika hendak ke luar negeri. Dengan adanya identitas tersebut, maka seseorang dapat memenuhi syarat tertentu dengan mudah ketika tiba-tiba dibutuhkan.
2. Kamera
Perlengkapan wajib saat jalan-jalan berikutnya adalah kamera. Adanya benda satu ini sangat berguna untuk mengabadikan berbagai momen yang terjadi selama perjalanan.
ADVERTISEMENT
Tipe kamera yang dibawa juga harus sesuai dengan aktivitas travelling. Misalnya, action cam, drone, atau kamera mirrorless.
3. Pakaian Ganti
Pakaian ganti harus dibawa ketika perjalanan ke luar kota. Walaupun tidak ada rencana menginap, barang ini penting dibawa mengingat ada berbagai faktor yang mengharuskan mengganti pakaian. Misalnya, terkena kotoran atau tumpahan minuman secara tidak sengaja.
4. Power Bank
Ketika berencana jalan-jalan, power bank menjadi hal penting untuk memastikan baterai gadget tetap ada. Apabila perjalanan membutuhkan waktu lama, power bank sebaiknya memiliki kapasitas besar, yakni 10.000 sampai 20.000 mAh.
5. Kartu Debit
Ketika mengunjungi destinasi tentunya penting menyiapkan sejumlah uang tunai serta kartu debit untuk berjaga-jaga jika uang tunai habis. Dengan demikian, tidak perlu khawatir ketika harus membayar belanjaan atau menikmati suatu destinasi.
ADVERTISEMENT
6. Obat Pribadi
Tentunya, kesehatan setiap orang berbeda. Maka dari itu, apabila memiliki penyakit tertentu, harus membawa obat-obatan pribadi supaya tidak terjadi hal yang tidak diinginkan selama acara.
Selain itu, membawa sendiri obat pribadi juga menghemat waktu untuk mencari obat ketika sedang dibutuhkan.
Itu dia sekilas pembahasan mengenai perlengkapan wajib saat jalan-jalan ke luar kota.(LAU)