Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.101.0
Konten dari Pengguna
6 Rekomendasi Makanan Kucing Tua agar Tetap Sehat dan Aktif
8 Maret 2025 10:21 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Rekomendasi makanan kucing tua sangat penting untuk menjaga kesehatan dan kebugaran mereka.
ADVERTISEMENT
Seiring bertambahnya usia, kucing mengalami perubahan dalam metabolisme, pencernaan, serta kebutuhan nutrisinya.
Oleh karena itu, makanan bagi kucing tua harus mengandung nutrisi yang tepat agar kucing tetap aktif dan sehat.
6 Rekomendasi Makanan Kucing Tua
Makanan kucing tua yang sesuai dapat membantu mencegah berbagai masalah kesehatan, seperti obesitas dan gangguan pencernaan. Dikutip dari situs p2k.stekom.ac.id, makanan kucing adalah makanan khusus yang diberikan dan dikonsumsi oleh kucing domestik.
Berikut adalah rekomendasi makanan kucing tua yang dapat membantu menjaga kesehatan dan vitalitas mereka.
1. Royal Canin Ageing 12+
Rekomendasi yang pertama adalah Royal Canin Ageing 12+ yang formulanya disesuaikan dengan kebutuhan kucing senior.
Royal Canin Ageing 12+ mengandung asam lemak omega-3, antioksidan, dan fosfor yang rendah untuk menjaga kesehatan ginjal.
ADVERTISEMENT
2. Hill’s Science Diet Senior Cat Food
Rekomendasi selanjutnya adalah Hill’s Science Diet Senior Cat Food. Makanan ini memiliki kandungan protein yang tinggi untuk menjaga massa otot kucing tua serta mengandung serat untuk mendukung sistem pencernaan.
3. Blue Buffalo Healthy Aging
Rekomendasi makanan kucing senior lainnya adalah Blue Buffalo Healthy Aging.
Makanan kucing ini dibuat dari bahan-bahan alami, tanpa pengawet atau pewarna buatan. Kaya akan protein dari ayam serta mengandung taurine untuk kesehatan jantung dan mata.
4. Purina Pro Plan Senior Cat Food
Makanan kucing tua berikutnya yang menjadi rekomendasi adalah Purina Pro Plan Senior Cat Food.
Kandungan glukosamin dan omega-3 dalam Purina Pro Plan Senior Cat Food dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh serta membantu meningkatkan kesehatan sendi.
5. Wellness Complete Health Senior Cat Food
Wellness Complete Health Senior Cat Food juga merupakan makanan yang direkomendasikan bagi kucing tua.
ADVERTISEMENT
Makanan ini dirancang khusus untuk kucing tua, mengandung protein berkualitas tinggi, serat yang cukup untuk mendukung pencernaan, serta vitamin dan mineral untuk kesehatan keseluruhan.
6. IAMS Proactive Health Healthy Senior
Makanan kucing tua yang juga layak dipertimbangkan adalah IAMS Proactive Health Healthy Senior. Makanan ini mengandung protein hewani berkualitas tinggi dan L-carnitine untuk mempertahankan berat badan ideal serta mendukung metabolisme yang sehat.
Mengonsumsi rekomendasi makanan kucing tua tersebut dapat membantu kucing senior tetap sehat, aktif, dan bahagia.
Selain itu, pastikan untuk selalu menyediakan air bersih dan memberikan perhatian lebih agar mereka menikmati masa tua dengan nyaman. (Ffh)