Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.101.0
Konten dari Pengguna
6 Tips Menghias Kue dengan Fondant Agar Tidak Gagal
23 Maret 2024 23:35 WIB
·
waktu baca 2 menitDiperbarui 31 Maret 2024 23:17 WIB
Tulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Bagi yang sedang belajar membuat kue, penting untuk mengetahui tips menghias kue dengan fondant yang benar. Tips ini akan membantu agar kegiatan menyenangkan ini tidak menemui kegagalan.
ADVERTISEMENT
Meski terlihat mudah, menghias kue dengan fondant harus dilakukan dengan benar. Simak selengkapnya di sini.
6 Tips Menghias Kue dengan Fondant
Dikutip dari buku Cake Decorating Step by Step untuk Pemula dan Menengah karya Etha Margaretha Trezise, (2020) fondant berasal dari bahasa Prancis yang artinya adalah leleh. Fondant adalah lapisan gula yang digunakan untuk melapisi kue dan makanan panggang lainnya.
Fondant memiliki tekstur yang lembut dan lentur, sekaligus aman untuk dimakan.
Biasanya fondant digulung menjadi lembaran tipis dan kemudian disampirkan di atas permukaan kue untuk membuat tampilan yang halus.
Selain itu, fondant juga bisa dibentuk, dicetak, digiling, dan tinggal pakai dengan ditempelkan ke kue tart atau cupcake.
Berikut ini adalah beberapa tips menghias kue dengan fondant yang bisa dipraktikkan agar tidak mengalami kegagalan.
ADVERTISEMENT
1. Gunakan Fondant yang Berkualitas.
Fondant yang berkualitas terbuat dari bahan-bahan yang baik dan mudah dibentuk. Pastikan fondant yang dibeli memiliki tekstur yang halus dan tidak lengket sehingga mempermudah dalam proses pembentukannya.
2. Adonan Fondant Harus Diuleni Dengan Baik.
Uleni fondant dengan tangan atau mixer hingga adonan menjadi halus dan elastis. Adonan yang terlalu lembek akan sulit dibentuk, sedangkan adonan yang terlalu keras akan mudah retak.
3. Gunakan Tepung Maizena untuk Melapisi Permukaan Kerja.
Tepung maizena akan membantu mencegah fondant lengket pada permukaan kerja. Taburkan tepung maizena pada permukaan kerja dan rolling pin sebelum mulai menggilas fondant yang akan digunakan untuk menghias kue.
4. Gilas Fondant dengan Ketebalan yang Sama.
Fondant yang digilas dengan ketebalan yang sama akan menghasilkan dekorasi yang rapi dan profesional. Gunakan rolling pin untuk menggilas fondant hingga mencapai ketebalan yang diinginkan.
5. Gunakan Alat Bantu untuk Membentuk Fondant.
Ada banyak alat bantu yang dapat digunakan untuk membentuk fondant, seperti cutters, molds, dan embossing mats. Alat-alat ini akan membantu membuat dekorasi yang lebih detail dan rapi.
ADVERTISEMENT
6. Gunakan Butter Cream
Sebelum menempelkan fondant pada kue sebaiknya kue diolesi dengan butter cream karena bisa membantu fondant menempel dengan sempurna pada kue.
Baca juga: 7 Tips Memilih Tanaman Hias untuk Apartemen
Itulah pembahasan mengenai tips menghias kue dengan fondant agar tidak mengalami kegagalan. (WWN)