Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.1
Konten dari Pengguna
7 Cara Menghilangkan Bau Lumpur pada Ikan Air Tawar
20 Oktober 2023 20:15 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Mengonsumsi ikan air tawar pasti ada kecenderungan bau khas, yaitu bau tanah dan bau lumpur. Bau yang demikian cukup mengganggu selera makan, namun tenang saja ada cara menghilangkan bau lumpur pada ikan air tawar dengan mudah.
ADVERTISEMENT
Lantas bagaimana caranya? Ketahui dalam pembahasan di bawah ini!
Cara Menghilangkan Bau Lumpur Pada Ikan
M. Ghufran H. Kordi K. dalam buku berjudul Budidaya Perairan Buku Kedua menjelaskan bahwa bau lumpur pada ikan air tawar terjadi karena adanya geosmin atau senyawa kimia yang berasal dari bakteri Actinomyces serta alga hijau.
Namun bau lumpu pada ikan air tawar ini bisa dihilangkan dengan berbagai cara, yaitu :
1. Pemberokan
Menghilangkan atau mengurangi bau lumpur bisa dilakukan dengan cara pemberokan atau penampungan sementara. Pemberokan adalah salah satu usaha mengurangi bau lumpur.
Pemberokan ini dilakukan dalam air tawar yang mengalir selama 3-5 hari. Selama proses pemberokan, ikan sebaiknya tidak diberi pakan.
Jika wadah pemberokan dibuat dari tanah, maka harus dicegah supaya ikan tidak bersentuhan langsung dengan dasar dan dinding wadah.
ADVERTISEMENT
2. Pengolahan Ikan
Pengolahan hasil adalah cara lain menghilangkan bau lumpur pada daging ikan yang dipelihara di kolam tadah hujan dan limbah organik. Pengolahan hasil dikelompokkan dalam pengolahan untuk dimakan langsung dan pengawetan.
Pengolahan ikandalam arti pemasakan dilakukan dengan bantuan bumbu masak tradisional, misalnya bawang merah, kunyit, serai, hingga daun salam.
3. Membuang Jeroan Ikan
Sumber bau lumpur pada ikan adalah pada bagian jeroannya. Jadi, sebelum mengolah ikan pastikan bagian jeroan sudah dibuang. Namun, jika tidak mau terlalu ribet, bisa melakukan cara lainnya.
4. Melumuri dengan Garam
Menghilangkan bau lumpur pada ikan bisa menggunakan garam. Caranya bersihkan ikan dan buang bagian jeroannya, kemudian lumuri menggunakan garam sampai merata. Diamkan sekitar satu jam dan bersihkan ikan menggunakan air mengalir.
5. Melumuri Jeruk Nipis
Jeruk nipis juga sangat membantu untuk menghilangkan bau lumpur pada ikan air tawar. Caranya masukkan perasan air jeruk nipis yang sudah dicampur air dan garam pada satu wadah, lalu masukkan ikan ke dalamnya. Tunggu sampai 20 menit, lalu cuci ikan hingga bersih.
ADVERTISEMENT
6. Menggunakan Cuka
Menghilangkan bau lumpur dapat menggunakan cuka. Caranya dengan menuangkan 1 sendok makan cuka ke dalam air secukupnya. Tuangkan cuka ke seluruh permukaan ikan dan diamkan 30 menit, kemudian cuci menggunakan air mengalir.
7. Menggunakan Susu Mentega
Buttermilk atau susu mentega juga sangat membantu menghilangkan bau lumpur pada ikan air tawar. Caranya, bersihkan isi perut ikan dan sisiknya dahulu, kemudian rendam dalam susu mentega dan letakkan dalam lemari pendingin kurang lebih 1 jam.
Demikianlah cara menghilangkan bau lumpur ikan air tawar yang perlu diketahui. Semoga membantu! (Ek)