Konten dari Pengguna

7 Cara Merawat Kelomang yang Baik dan Benar

Seputar Hobi
Artikel yang membahas seputar hobi seperti menggambar, memelihara tanaman, hewan peliharaan, hingga meracik kopi.
14 September 2023 20:59 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi cara merawat kelomang. Foto: Pixabay
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi cara merawat kelomang. Foto: Pixabay
ADVERTISEMENT
Cara merawat kelomang ternyata tidak semudah mendapatkannya. Merawat kelomang yang mungil membutuhkan ketelatenan dan kehati-hatian.
ADVERTISEMENT
Kelomang adalah hewan yang berasal dari pantai dan mudah ditemukan di mana pun. Hewan mungil ini cenderung mudah dipelihara, bahkan oleh anak kecil.
Lalu, bagaimana cara merawatnya? Berikut adalah cara merawat kelomang yang baik dan benar.

Cara Merawat Kelomang

Ilustrasi cara merawat kelomang. Foto: Pixabay
Dirangkum dari buku Memelihara Hewan Kesayangan dan 242 Tips Merawat Binatang Kesayangan, berikut adalah cara merawat kelomang:

1. Pilih kelomang sesuai dengan minat

Kelomang bisa dijumpai di pasaran maupun di habitat aslinya. Kelomang memiliki ciri khas cangkang yang indah dengan warna dan bentuk berbeda.

2. Pilih akuarium yang tepat

Akuarium tertutup menjadi pilihan yang tepat untuk merawat kelomang. Tujuannya adalah untuk menjaga suhu dan kelembapan serta mengurangi munculnya lumut, kuman, dan bakteri.

3. Gunakan substrat

Kelomang biasanya menggunakan pasir pantai yang telah dibersihkan, bebatuan sungai, atau hancuran pasir koral laut.
ADVERTISEMENT

4. Memberi pakan dan minum

Kelomang butuh campuran daging dan sayur, seperti pelet. Pelet bisa diletakkan di wadah dengan campuran makanan tropis dan juga makanan segar.
Kelomang juga butuh air bersih untuk minum. Baik makanan maupun minuman untuk kelomang, keduanya harus diganti setiap hari.
Beberapa bahan makanan untuk kelomang, antara lain kerang simping, anggur, beras, ikan, dan sayur. Pastikan beri makanan dalam porsi kecil dan variatif.

5. Siapkan cangkang cadangan

Kelomang juga melakukan proses ganti kulit walaupun kelomang mengganti cangkangnya. Oleh karena itu, dibutuhkan beberapa pilihan cangkang cadangan yang diletakkan dan bisa dipilih kelomang di dalam akuarium.
Siapkan juga ruang untuk menyendiri berupa tumpukan pasir yang tinggi agar ia bisa bersembunyi sekaligus menghindari serangan kelomang lain saat proses pergantian cangkang.
ADVERTISEMENT

6. Rutin membersihkan akuarium

Salah satu cara merawat kelomang adalah menjaga kebersihan akuarium dari kotoran juga sisa makanan agar tetap bersih dan kering.
Kelomang merupakan hewan yang mudah terserang penyakit, seperti lumut, bakteri, jamur, dan kutu yang bisa menyebabkan kaki copot.

7. Bermain dengan kelomang

Meskipun hewan kelomang bisa mencapit tangan, tetapi tidak ada salahnya sesekali bermain dengan kelomang agar bisa beradaptasi.
Demikian adalah cara merawat kelomang yang baik dan benar. (SP)