Apa Arti Skena? Berikut Dua Penjelasan yang Berbeda

Seputar Hobi
Artikel yang membahas seputar hobi seperti menggambar, memelihara tanaman, hewan peliharaan, hingga meracik kopi.
Konten dari Pengguna
24 Mei 2024 23:25 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi apa arti skena. Sumber: pixabay
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi apa arti skena. Sumber: pixabay
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Apa arti skena? Skena memiliki kepanjangan sua, cengkerama dan kelana. Skena menjadi kata atau istilah yang banyak terdapat di sosial media dan arti kata yang paling sering diketik pada mesin pencari.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Kamus Gaul Percakapan Bahasa Inggris Indonesia-Inggris karya Yusup Priyasudiarja, banyak istilah dalam bahasa gaul yang ketika dicari artinya tidak ditemukan dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia atau disingkat KBBI.
Salah satu kata dalam bahasa gaul yang tidak akan ditemukan di kamus manapun yaitu skena karena bukan termasuk kata baku. Kata atau istilah skena sendiri termasuk ke dalam bahasa gaul yang diambil dari kata dalam bahasa Inggris yaitu “scene”. Kata scene ini mirip dengan skena karena kerap kali dihubungkan dengan komunitas seni yang tidak umum.

Apa Arti Skena? Berikut Dua Penjelasan yang Berbeda

Ilustrasi apa arti skena. Sumber: pixabay
Arti skena dalam bahasa gaul yang sedang marak dipakai atau dituliskan pada mesin pencari merupakan kependekkan dari tiga kata, yaitu sua, cengkerama, serta kelana.
ADVERTISEMENT
Tiga kata tersebut menjadi kepanjangan skena dan memiliki makna uniknya sendiri, yaitu sua yang berarti berjumpa, cengkerama yang artinya bercanda atau bergurau hingga pertemuan untuk membicarakan hal yang bersifat bersenang-senang.
Kata ketiga yaitu kelana yang memiliki arti merencanakan perjalanan tanpa tujuan yang jelas atau pasti atau ada sebutan lainnya yaitu mengembara.
Intinya skena menurut pengertian ini dapat diartikan sekelompok pihak yang memiliki interest atau ketertarikan yang sama, hobi bercengkerama atau bercanda, bertemu atau berjumpa untuk bergaul hingga melakukan pertukaran pikiran saat bepergian atau dalam istilah skena saat berkelana.
Istilah atau kata sknea memiliki arti yang berlainan dari TikTok. Arti skena dari Tiktok yaitu anak, orang atau pihak yang mempunyai style atau gaya berpakaian yang khas dan identik dengan musik underground.
ADVERTISEMENT
Gaya berpakaian atau outfit pihak yang identik dengan sebutan skena umumnya terlihat memakai kaos oversize berhiaskan sablon kata-kata bijak hingga bersepatu yang ditempelkan dengan banyak stiker.
Penggunaan kata skena pada media sosial umumnya diartikan dengan konotasi yang negatif. Namun, secara istilah, kata skena ini tidak bersifat negatif karena setiap komunitas tertentu dapat meningkatkan pengetahuan hingga wawasan tiap anggotanya, termasuk skena.
Demikian penjelasan mengenai apa arti istilah skena dari dua penjelasan yang berbeda. (ARH)