Konten dari Pengguna

Apa Itu Karkas Ayam? Ini Penjelasannya

Seputar Hobi
Artikel yang membahas seputar hobi seperti menggambar, memelihara tanaman, hewan peliharaan, hingga meracik kopi.
16 September 2023 21:05 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Apa Itu Karkas Ayam? Sumber: Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Apa Itu Karkas Ayam? Sumber: Unsplash
ADVERTISEMENT
Apa itu karkas ayam? Istilah satu ini belum banyak diketahui oleh masyarakat awam yang tidak berkecimpung dalam dunia peternakan.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Produk Kreatif dan Kewirausahaan, ayam merupakan hewan ternak yang paling umum dijumpai hampir di seluruh negara. Umumnya, ayam dimanfaatkan telur atau dagingnya. Hewan satu ini kerap menjadi hewan favorit untuk diternakkan karena mudah dirawat.
Ayam yang dijual di pasaran mempunyai berbagai macam bentuk yang dapat dibeli sesuai kebutuhan. Salah satunya adalah karkas ayam.

Apa Itu Karkas Ayam?

Ilustrasi Apa Itu Karkas Ayam? Sumber: Unsplash
Karkas ayam adalah daging ayam utuh tanpa ceker dan kepala serta sudah dibersihkan dari jeroan dan bulunya. Karkas ayam juga biasa disebut dengan ayam potong karena mempunyai bentuk beragam. Mulai dari yang utuh sampai yang sudah dipotong menjadi beberapa bagian.
Walaupun badan ayam sudah dibersihkan, namun terkadang masih terdapat bulu-bulu halus sehingga masih harus dicuci secara hati-hati. Adapun bagian yang sudah dipisahkan seperti ceker, kepala, sampai jeroan dijual terpisah.
ADVERTISEMENT

Ciri Karkas Ayam yang Sehat

Ciri daging ayam yang berkualitas berasal dari kondisi daging ayam yang segar karena disimpan tdak terlalu lama. Adapun ciri dari karkas ayam yang sehat dan berkualitas adalah:

1. Kulit Mulus

Salah satu ciri karkas ayam yang sehat adalah kondisi kulit yang mengkilap dan mulus. Kondisi satu ini bisa dipastikan dari kualitas serat yang baik serta kekenyalan kulit ayam.
Selain itu, karkas ayam yang sehat tidak terdapat memar. Apabila terdapat memar pada permukaan kulit, maka kemungkinan besar ayam mati dengan tidak normal. Pasalnya, memar muncul karena pembekuan darah misalnya karena pukulan benda keras.

2. Tidak Berair

Kandungan air yang ada pada daging ayam bisa dilihat dari kondisi pori-pori. Apabila kandungan air dalam daging ayam terlalu banyak, maka pembeli dirugikan karena berat badan ayam dimanipulasi.
ADVERTISEMENT

3. Aroma Khas

Salah satu ciri karkas ayam yang berkualitas adalah mempunyai bau khas daging. Biasanya, daging yang segar mempunyai bau amis yang sangat khas sehingga menarik perhatian lalat.
Apabila daging ayam tidak berbau anyir atau tidak berbau, maka daging tersebut tidak layak dikonsumsi. Pasalnya, tidak adanya bau tersebut menjadi indikator bahwa daging tersebut sudah terpapar pengawet tertentu.
Itulah sekilas uraian mengenai apa itu karkas ayam.(LAU)