Apa Itu Remake dalam Dunia Perfilman? Ini Arti dan Contohnya

Seputar Hobi
Artikel yang membahas seputar hobi seperti menggambar, memelihara tanaman, hewan peliharaan, hingga meracik kopi.
Konten dari Pengguna
17 April 2024 22:02 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi apa itu remake, sumber foto: Lê Minh by pexels.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi apa itu remake, sumber foto: Lê Minh by pexels.com
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Remake adalah salah satu istilah yang sering digunakan dalam dunia industri perfilman, tetapi belum banyak yang mengetahuinya. Apa itu remake? Remake merupakan kegiatan memproduksi ulang sebuah film dengan jalan cerita yang tidak jauh berbeda.
ADVERTISEMENT
Film yang dibuat hampir identik dengan film aslinya baik dari segi karakter, latar belakang, hingga maknanya. Biasanya pembuatan film remake terjadi setelah perilisan film asli dalam waktu yang cukup lama.
Dikutip dari buku The Beginning of Everything - Awal Segalanya karya Robyn Schneider, berikut penjelasan tentang remake beserta contohnya dalam dunia perfilman.

Apa Itu Remake?

Ilustrasi apa itu remake, sumber foto: Dmitry Demidov by pexels.com
Apa itu remake? Simpelnya, remake artinya membuat ulang atau proses pembuatan film yang ceritanya tidak jauh berbeda dari sebelumnya. Biasanya ini digunakan oleh studio besar untuk memperbaiki karyanya.
Sehingga karya yang dianggap lama dan sudah ketinggalan zaman bisa di remake menjadi karya baru yang lebih fresh. Hal ini akan menciptakan karya yang lebih diminati oleh penggemar tanpa membuat karya dari awal.
ADVERTISEMENT
Hanya saja karya lama yang kurang fresh diperbaiki dari segi karakter, sifat, dan latar belakang. Hasilnya adalah karya yang lebih fresh dan dapat diterima oleh berbagai kalangan tanpa banyak merubah jalan cerita aslinya.

Contoh Film Remake

Cerita film yang sudah dibuat ulang dengan cara remake tentu masih memiliki alur cerita yang sama, berikut beberapa contohnya.

1. Shutter Film Asal Thailand

Pertama ada Shutter Film dari Thailand yang pernah rilis di tahun 2004, kemudian Hollywood mengubahnya dengan cara remake di 2008. Hasilnya membuat film Shutter lebih fresh tanpa kesan dan alur yang jauh dari aslinya.

2. A Star is Born (2018)

A Star is Born yang pernah viral pada tahun 2018, ternyata sudah pernah mengalami proses remake berkali-kali. Remake pertama di tahun 1937, kemudian tahun 1954, 1976, dan di tahun 2018 adalah remake yang terakhir.
ADVERTISEMENT

3. Lion King

Film Lion King pertama kali rilis di tahun 1994 dalam bentuk animasi yang menarik perhatian banyak orang. Namun kembali di-remake dalam bentuk live action dengan alur yang sama di tahun 2019.
Apa itu remake? Jadi dapat disimpulkan bahwa remake adalah kegiatan memproduksi ulang sebuah film dengan alur cerita yang tidak jauh berbeda.(DSI)