Konten dari Pengguna

Apakah Pasir Kucing Harus Diganti Setiap Hari? Ini Panduan Penggunaannya

Seputar Hobi
Artikel yang membahas seputar hobi seperti menggambar, memelihara tanaman, hewan peliharaan, hingga meracik kopi.
4 Agustus 2024 22:33 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Apakah Pasir Kucing Harus Diganti Setiap Hari? Foto Hanya Ilustrasi. Sumber Foto: Unsplash.com/Sarah
zoom-in-whitePerbesar
Apakah Pasir Kucing Harus Diganti Setiap Hari? Foto Hanya Ilustrasi. Sumber Foto: Unsplash.com/Sarah
ADVERTISEMENT
Pasir merupakan elemen penting yang wajib dimiliki oleh pemilik kucing. Hal tersebut karena pasir merupakan tempat bagi kucing untuk buang kotoran.
ADVERTISEMENT
Namun, apakah pasir kucing harus diganti setiap hari? Untuk mengetahui jawabannya, simak pembahasan di bawah ini.

Apakah Pasir Kucing Harus Diganti Setiap Hari?

Apakah Pasir Kucing Harus Diganti Setiap Hari? Foto Hanya Ilustrasi. Sumber Foto: Unsplash.com/Thien Phu Pham
Dikutip dari buku Majalah Cat And Dog Edisi 19 dijelaskan bahwa pasir merupakan salah satu hal yang sangat penting untuk kucing. Hal tersebut dikarenakan pasir di litter box merupakan tempat untuk kucing membuang kotorannya.
Salah satu pertanyaan yang menarik untuk dibahas adalah apakah pasir kucing harus diganti setiap hari?
Sebenarnya tidak ada aturan baku mengenai seberapa sering pemilik harus mengganti seluruh pasir kucing yang ada di dalam litter box.
Frekuensi penggantian pasir umumnya tergantung pada faktor-faktor tertentu. Berikut beberapa di antaranya.

1. Jumlah Kucing

Faktor pertama adalah jumlah kucing di mana ketika jumlah kucing banyak maka pasir akan lebih cepat kotor sehingga perlu diganti lebih sering.
ADVERTISEMENT

2. Jenis Pasir

Faktor lainnya yang mempengaruhi frekuensi penggantian pasir kucing adalah jenis pasir itu sendiri. Di mana pasir yang bagus biasanya akan lebih tahan lama dibandingkan pasir yang memiliki kualitas kurang baik.

3. Kebiasaan Kucing

Kebiasaan kucing menjadi faktor lainnya yang mempengaruhi kebersihan pasir di mana kucing yang lebih sering buang air maka akan membuat pasir menjadi cepat kotor.
Agar tidak boros dan membuat biaya perawatan semakin membengkak maka ada beberapa tips yang bisa diterapkan oleh pemilik kucing. Berikut beberapa di antaranya:

1. Membersihkan Setiap Hari

Meskipun tidak mengganti seluruh pasir, sebaiknya bersihkan kotoran dan gumpalan pasir yang sudah mengeras setiap hari. Hal ini akan mencegah bau tidak sedap dan menjaga kebersihan kotak pasir.

2. Mengganti Sebagian

Untuk pasir kristal, bisa mengganti sebagian pasir yang sudah kotor setiap beberapa minggu sekali. Sedangkan untuk pasir tanah liat, gantilah seluruh pasir sekitar seminggu sekali.
ADVERTISEMENT

3. Perhatikan Tanda-tanda

Jika kucing mulai enggan menggunakan kotak pasir atau mencari tempat lain untuk buang air, mungkin sudah saatnya mengganti seluruh pasir.
Jadi, apakah pasir kucing harus diganti setiap hari atau tidak? Jawabannya tidak harus. Meski begitu, kotoran yang ada di dalam pasir harus dibersihkan setiap hari. (WWN)