Konten dari Pengguna

Cara Membuat Kandang Kelinci dari Bambu Agar Terlihat Bagus dan Aman

Seputar Hobi
Artikel yang membahas seputar hobi seperti menggambar, memelihara tanaman, hewan peliharaan, hingga meracik kopi.
24 September 2023 19:17 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi cara membuat kandang kelinci dari bambu, sumber foto: unsplash.com/Ансплэш Степана
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi cara membuat kandang kelinci dari bambu, sumber foto: unsplash.com/Ансплэш Степана
ADVERTISEMENT
Kandang merupakan salah satu faktor penting yang harus dipersiapkan dalam merawat kelinci, baik sebagai hewan ternak maupun peliharaan.
ADVERTISEMENT
Cara membuat kandang kelinci dari bambu tidak begitu sulit. Meski begitu, perlu dilakukan dengan tepat dan benar agar kandang tersebut terlihat bagus serta aman bagi kelinci.
Ketauhi cara membuat kandang kelinci dari bambu yang benar dalam ulasan di bawah ini.

Cara Membuat Kandang Kelinci dari Bambu

Ilustrasi cara membuat kandang kelinci dari bambu, sumber foto: unsplash.com/Ансплэш Степана
Dikutip dari Buku Pintar Merawat Hewan Kesayangan karya Redaksi AgroMedia, (2008) dijelaskan bahwa ada beberapa hal yang harus diperhatikan ketika memutuskan untuk merawat kelinci di rumah.
Salah satu hal yang harus dipersiapkan adalah kandang kelinci. Pemilik harus menyediakan kandang yang nyaman untuk kelinci.
Berikut ini adalah cara membuat kandang kelinci dari bambu agar terlihat bagus dan aman.

1. Tentukan Ukuran kandang

Pastikan ukuran kandang sudah sesuai dengan jumlah dan jenis kelinci yang dipelihara. Umumnya, ukuran kandang kelinci yang ideal adalah 120 cm x 60 cm x 50 cm untuk satu ekor kelinci dewasa.
ADVERTISEMENT

2. Siapkan Bahan-bahan

Siapkan bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuat kandang kelinci dari bambu, antara lain:

3. Susun Bambu Jadi Rangka

Langkah selanjutnya adalah potong bambu sesuai ukuran yang diinginkan kemudian susun bambu membentuk rangka kandang berbentuk persegi panjang. Gunakan paku reng bambu untuk menyambungkan bambu di setiap sudutnya.

4. Pasang Kawat

Setelah rangka selesai dibuat langkah selanjutnya adalah memasang kawat galvanis atau stimin pada rangka bambu sebagai dinding kandang. Gunakan paku usuk untuk menancapkan kawat pada bambu.
ADVERTISEMENT

5. Buat Alas dan Pintu Kandang

Setelah semua bagian dinding tertutup, langkah selanjutnya adalah buat alas kandang dari bambu yang dipotong tipis-tipis sepanjang 10-15 cm. Susun bambu tipis tersebut secara rapat pada rangka bambu bagian bawah.
Lanjutkan dengan memasang pintu kandang dari bambu dan kawat galvanis atau stimin dengan ukuran sesuai dengan sisi depan atau belakang kandang. Pasang engsel pada pintu dan rangka kandang agar bisa dibuka dan ditutup.

6. Beri Atap Kandang

Terakhir, beri atap pada kandang dengan memasang esbes yang dipotong sesuai dengan ukuran atap kandang. Gunakan paku usuk untuk menempelkan esbes pada rangka bambu bagian atas.
Itulah cara membuat kandang kelinci dari bambu agar terlihat bagus, aman serta nyaman. Selamat mencoba! (WWN)
ADVERTISEMENT