Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0
Konten dari Pengguna
Cara Membuat Pressed Flower agar Tetap Bagus
14 Mei 2024 23:13 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Pressed flower merupakan salah satu metode yang digunakan untuk membuat bunga kering yang tetap indah dan menawan.
ADVERTISEMENT
Jika ingin mencobanya di rumah, penting mengetahui cara membuat pressed flower dengan benar agar memperoleh hasil yang bagus. Untuk pembahasan lengkapnya, simak dalam ulasan berikut ini.
Cara Membuat Pressed Flower
Dikutip dari journal.unesa.ac.id, pressed flowers merupakan hasil pengeringan bunga dan daun dengan dipress untuk menghilangkan kelembaban atau air yang terkandung di dalamnya, sehingga hasil akhir berupa bunga dan daun kering.
Teknik ini banyak digunakan oleh pengrajin atau pembuat bunga kering dan juga hadiah maupun buket dengan bunga kering.
Penerapan pressed flower terbilang mudah dan murah karena tidak memerlukan alat khusus.
Bagi yang tertarik membuatnya, berikut adalah cara membuat pressed flower yang tepat agar tetap bagus.
1. Memilih Bunga
Langkah pertama yang harus dilakukan adalah memilih bunga yang akan dikeringkan. Pilih bunga yang masih segar dan belum mekar sepenuhnya. Bunga yang sudah mekar penuh cenderung lebih mudah layu dan kehilangan warnanya.
ADVERTISEMENT
2. Persiapkan Bunga
Potong batang bunga secara diagonal dengan pisau tajam. Selain itu hilangkan daun dan duri dari bunga untuk mencegahnya membusuk dan mengeluarkan bau yang tidak sedap.
Terakhir, susun bunga di atas kertas penyerap, seperti koran atau kertas tisu. Pastikan bunga tidak saling tumpang tindih.
3. Menekan Bunga
Jika sudah siap maka tutupi bunga dengan dua lembar kertas penyerap. Kemudian letakkan buku yang berat atau papan kayu di atas bunga untuk menekannya. Ganti kertas penyerap setiap 2-3 hari untuk mencegah bunga lembab.
Proses penekanan memakan waktu sekitar 2-3 minggu untuk bunga yang kecil dan 4-6 minggu untuk bunga yang besar.
4. Mengeringkan Bunga
Setelah proses penekanan selesai, keluarkan bunga dari kertas penyerap dengan hati-hati. Letakkan bunga di atas nampan atau rak kawat untuk dikeringkan selama 24 jam di tempat yang kering, sejuk, dan gelap.
ADVERTISEMENT
Baca juga: Cara Menggambar Bunga Matahari agar Estetik
Itulah penjelasan mengenai cara membuat pressed flower agar tetap bagus dan warnanya tidak pudar. (WWN)