Cara Memilih Lokasi Walet yang Tepat dan Potensial

Seputar Hobi
Artikel yang membahas seputar hobi seperti menggambar, memelihara tanaman, hewan peliharaan, hingga meracik kopi.
Konten dari Pengguna
4 Juni 2024 23:34 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Foto Hanya Ilustrasi: Cara Memilih Lokasi Walet. Sumber: Mahmoud Yahyaoui/Pexels.com
zoom-in-whitePerbesar
Foto Hanya Ilustrasi: Cara Memilih Lokasi Walet. Sumber: Mahmoud Yahyaoui/Pexels.com
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Persiapan penting membudidayakan burung walet adalah dengan membuat rumah walet pada lokasi yang tepat dan potensial. Namun, membangun lokasi walet tidak bisa pada sembarangan tempat. Untuk itulah, ketahui cara memilih lokasi walet yang tepat.
ADVERTISEMENT
Penjelasannya, simak di sini!

Cara Memilih Lokasi Walet

Foto Hanya Ilustrasi: Cara Memilih Lokasi Walet. Sumber: Mahmoud Yahyaoui/Pexels.com
Drs. Arief Budiman, dkk. dalam buku berjudul Budidaya dan Bisnis Sarang Walet menjelaskan bahwa lokasi sarang walet membutuhkan tempat yang lembap. Kelembapan ruang yang diperlukan sekitar 85-95%.
Suhu ruangan yang cocok untuk pertumbuhan walet adalah 21 sampai 29 derajat Celsius. Walet menginginkan lokasi yang aman, tenang, dan belum tercemar oleh polusi udara.
Inilah beberapa cara memilih lokasi untuk sarang burung walet, yaitu:

1. Dekat Pinggiran Sungai

Burung walet senang terbang pada waktu pagi maupun sore hari di sekitar aliran sungai. Burung walet suka beterbangan untuk sekadar mandi, berburu makanan, dan sebagainya.
Jadi, dengan membangun rumah burung walet di pinggiran sungai akan mendatangkan banyak burung walet untuk masuk dalam rumah walet tersebut.
ADVERTISEMENT

2. Dekat Persawahan

Kawasan yang cocok digunakan untuk membangun rumah burung walet adalah di dekat persawahan. Lokasi ini menjadi favorit burung walet sebab lokasi persawahan menjadi habitat lalat buah yang menjadi makanan kesukaan burung walet.
Membangun rumah di sekitar area persawahan bisa mendatangkan burung dengan lebih banyak dan cepat. Mereka kemudian akan bersarang dan bertelur dalam rumah walet tersebut.

3. Pada Kawasan Lintasan

Kawasan lintasan maksudnya adalah kawasan di mana bagian atas rumah burung walet menjadi jalur pulang dan pergi burung walet saat mencari makanan.
Jika membuat rumah di kawasan lintasan, pemilik harus membuat posisi Lubang Masuk Burung (LMB) yang mudah dijangkau burung walet. Ukuran yang tepat adalah minimal 40 cm x 60 cm dan maksimalnya 80 cm x 100 cm.
ADVERTISEMENT

4. Dekat Perkebunan Kelapa Sawit

Rumah burung walet juga cocok didirikan pada lokasi yang dekat perkebunan kelapa sawit. Perkebunan kelapa sawit menjadi salah satu lokasi yang disukai burung walet.
Sebab, perkebunan ini menyediakan banyak makanan untuk walet. Contohnya, tandan sawit yang membusuk adalah sumber makan burung walet yang disukai.
Hal inilah dengan membangun gedung walet di dekat kebun kelapa sawit menjadi tempat yang tepat dan potensial agar burung walet bisa menghasilkan sarang dan bertelur dengan baik.
Demikianlah penjelasan tentang cara memilih lokasi walet yang tepat dan potensial agar bisa mendatangkan walet lebih banyak dan hasil budidaya bisa berhasil. (eK)