Konten dari Pengguna

Cara Memindahkan Tanaman agar Tidak Mati dan Layu

Seputar Hobi
Artikel yang membahas seputar hobi seperti menggambar, memelihara tanaman, hewan peliharaan, hingga meracik kopi.
21 Juni 2024 21:58 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Cara Memindahkan Tanaman agar Tidak Mati. Foto: dok. Unsplash/ Neslihan Gunaydin
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Cara Memindahkan Tanaman agar Tidak Mati. Foto: dok. Unsplash/ Neslihan Gunaydin
ADVERTISEMENT
Cara memindahkan tanaman agar tidak mati menjadi trik yang dapat diikuti bagi para pemilik tanaman yang berminat untuk memindahkan tanaman ke tempat yang baru.
ADVERTISEMENT
Hal ini karena pemindahan tanaman ke pot baru berisiko membuat tanaman menjadi layu, bahkan mati.

Cara Memindahkan Tanaman agar Tidak Mati

Ilustrasi Cara Memindahkan Tanaman agar Tidak Mati. Foto: dok. Unsplash/ Benjamin Combs
Mengutip dari dalam buku berjudul Kaya dari Bisnis Tanaman Hias yang disusun oleh Redaksi AgroMedia (2007:18), memindahkan tanaman ke dalam wadah atau pot baru perlu diiringi dengan media tanam yang baru.
Repotting biasanya dilakukan karena tanaman yang tumbuh menjadi semakin banyak. Hal ini membuat pot yang lama sudah tidak dapat menampung tanaman yang sudah semakin besar dan terus berkembang biak menjadi banyak.
Untuk memudahkan pemilik tanaman dalam memindahkan tanaman ke pot yang baru, berikut ini adalah cara memindahkan tanaman agar tidak mati dan layu yang mudah untuk dilakukan.
ADVERTISEMENT

1. Perhatikan Waktu Pemindahan Tanaman

Ketika akan memindahkan tanaman, pastikan tanaman tidak dipindahkan ketika siang hari. Hal ini karena saat siang hari biasanya suhu udara lebih kering dan panas sehingga membuat tanaman kekeringan.
Selain itu, pemindahan tanaman di siang hari juga dapat membuat tanaman stres karena perubahan suhunya yang tiba-tiba. Sebaiknya, pemindahan tanaman dilakukan saat pagi hari ketika udara sedang sejuk atau sore hari ketika udara tidak terlalu panas.

2. Sediakan Media Tanam yang Ideal

Media tanam yang digunakan untuk menanam tanaman yang baru dipindahkan ke pot baru perlu diperhatikan. Gunakan media tanam yang digunakan seperti sebelum dipindahkan ke pot baru. Untuk menunjang pertumbuhannya, tambahkan pupuk yang mengandung nutrisi tinggi.

3. Perhatikan Posisi Tanaman ketika Memindahkannya

Pemindahan tanaman perlu dilakukan dengan memperhatikan posisi tanaman. Saat akan memindahkan tanaman ke tempat baru, posisikan tanaman miring bersama potnya, kemudian ketuk-ketuk bagian bawahnya. Hal ini dilakukan agar media tanam tidak menempel pada pot lama.
ADVERTISEMENT

4. Siram Tanaman

Setelah berhasil dipindahkan, siram tanaman untuk membuat tanaman berada dalam kondisi yang lembap. Hal ini karena tanah atau media tanam yang kering akan membuat tanaman layu dan cepat mati setelah dipindahkan ke pot baru.
Cara memindahkan tanaman agar tidak mati yang disajikan dalam artikel ini dapat membantu para pemilik tanaman melakukan perawatan yang tepat. (DAP)