Konten dari Pengguna

Cara Memperbanyak Anthurium Jemani beserta Manfaat Pembudidayaannya

Seputar Hobi
Artikel yang membahas seputar hobi seperti menggambar, memelihara tanaman, hewan peliharaan, hingga meracik kopi.
9 Agustus 2024 20:17 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi cara memperbanyak anthurium jemani. Sumber: pixabay
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi cara memperbanyak anthurium jemani. Sumber: pixabay
ADVERTISEMENT
Tanaman anthurium daun atau lebih dikenal di kalangan pecinta tanaman hias dengan istilah anthurium jemani memiliki keunikan pada tekstur dan bentuk daun. Cara memperbanyak Anthurium Jemani yaitu dengan stek batang dan stek mata tunas.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Anthurium Jenmanii Sang Raja Anthurium Daun karya Markus S.Y dan Maloedyn Sitanggang, keunikan anthurium daun atau anthurium jemani yaitu bentuk daun yang dihiasi urat-urat yang terlihat tegas, bentuk daun melebar hingga memanjang.
Di wilayah Indonesia sendiri anthurium daun lebih banyak digemari oleh para pecinta tanaman hias daripada anthurium bunga. Habitat asli dari anthurium daun ini ada di hutan hujan tropis Amerika Selatan dan Indonesia memiliki iklim serupa sehingga perbanyakan anthurium jemani ini terbilang tidak sulit.

Cara Memperbanyak Anthurium Jemani beserta Manfaat Pembudidayaannya

Ilustrasi cara memperbanyak anthurium jemani. Sumber: pixabay
Cara memperbanyak anthurium jemani dengan cara stek batang dilakukan dengan cara memotong bagian bonggol tanaman anthurium daun atau bagian batangnya dengan disertakan satu hingga tiga bagian dari akar. Selanjutnya ditanam pada media tanam tanah yang telah dipersiapkan sebelumnya.
ADVERTISEMENT
Sedangkan untuk cara memperbanyak anthurium jemani dengan cara perbanyakan mata tunas dimulai dari melakukan pemisahan mata tunas pada bagian cabang yang tumbuh atau disebut juga bagian rumpun dari tanaman anthurium jemani.
Kemudian dilakukan penanaman mata tunas pada media tanam untuk pertumbuhan anthurium jemani sampai besar dan daunnya subur.
Perlu diketahui, dalam melakukan perbanyakan anthurium jemani terdapat sejumlah kebutuhan, yakni kebutuhan suhu lingkungan, tingkat kelembapan udara, media tanam hingga penyiraman dan perawatan tertentu.
Suhu yang dibutuhkan anthurium jemani untuk tumbuh dengan sehat dan optimal yaitu berkisar antara 18 hingga 31 derajat celcius dengan tingkat kelembapan udara 60 hingga 80 supaya dapat tumbuh prima.
Udara yang terlalu panas dan kering dapat membuat kekeringan dan perlu dipasang kipas angin untuk menurunkan suhu lingkungan.
ADVERTISEMENT
Media tanam yang dibutuhkan untuk tanaman anthurium jemani yaitu batang pakis yang sudah dicacah sampai membentuk potongan-potongan serat yang bersifat mampu menahan air dengan baik.
Perawatan dilakukan untuk tanaman anthurium jemani dengan melakukan penyemprotan 2 hingga 3 kali sehari dengan alat penyemprot dengan memperhatikan tanah supaya selalu dalam kondisi lembap yang tidak terlalu basah dan jangan telalu kering juga.
Pembudidayaan tanaman anthurium jemani memiliki manfaat memperbaiki kualitas udara di sekitar tempat tinggal hingga meningkatkan kesehatan mental.
Selain itu tanaman anthurium sempat memiliki nilai ekonomi yang tinggi sehingga tidak ada ruginya karena tren tanaman hias akan terus berputar.
Demikian penjelasan mengenai cara memperbanyak anthurium jemani beserta manfaat pembudidayaannya. (ARH)