Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Cara Menanam Ketumbar di Polybag agar Tumbuh Subur
8 September 2023 20:58 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Cara menanam ketumbar di polybag menjadi salah satu tips yang dapat dilakukan untuk bertanam di pekarangan rumah. Menanam ketumbar di polybag ini dinilai cukup mudah dan tidak membutuhkan teknik khusus.
ADVERTISEMENT
Agar penanaman ketumbar berhasil, pastikan ketumbar yang ditanam adalah bibit ketumbar yang sehat dan berkualitas. Selain itu terdapat beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam menanam ketumbar di polybag agar hasil panennya memuaskan.
Cara Menanam Ketumbar di Polybag dengan Langkah Mudah
Mengutip buku berjudul Ketumbar: Wangi dan Manfaatnya dalam Kuliner dan Kesehatan, Tresno Saras (2023: 20), ketumbar adalah rempah-rempah yang sangat populer dan digunakan secara luas dalam berbagai masakan di seluruh dunia.
Selain dapat dibeli dengan mudah di pasar terdekat, ketumbar juga dapat ditananam di pekarangan rumah. Dalam buku berjudul Tanaman Upakara yang disusun oleh Dr. I Nyoman Subagia, S.Ag., M.Ag., ‎Dr. I Gede Suwantana, M.Ag., ‎Prof. Dr. Drs. I Gusti Ngurah Sudiana, M.Si. (2021: 146), cara menanam ketumbar dapat dilakukan dengan mengisi pot dengan tanah .
ADVERTISEMENT
Selanjutnya lembapkan tanah dengan sedikit air namun pastikan tidak terendam air. Tanaman ketumbar membutuhkan sinar matahari yang banyak, pastikan tanaman diletakkan di tempat yang memungkinkan tanaman menerima paparan sinar matahari yang cukup.
Untuk mengetahui cara menanam ketumbar di pekarangan rumah dengan menggunakan polybag, berikut langkahnya:
ADVERTISEMENT
Tanaman ketumbar akan mulai tampak tumbuh dalam masa 7-10 hari. Panen dapat dilakukan ketika batang ketumbar tingginya sudah mencapai 4 hingga 6 inci. Pemanenan dapat dilakukan dengan cara memotong tanaman hingga 2 hingga 3 bagian daun.
Sekian pembahasan mengenai cara menanam ketumbar di polybag. Dengan cara ini, ketumbar dapat ditanam dengan mudah di pekarangan rumah. (DAP)