news-card-video
23 Ramadhan 1446 HMinggu, 23 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna

Cara Menghangatkan Ubi Cilembu di Air Fryer dengan Mudah

Seputar Hobi
Artikel yang membahas seputar hobi seperti menggambar, memelihara tanaman, hewan peliharaan, hingga meracik kopi.
22 Maret 2025 12:18 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Cara Menghangatkan Ubi Cilembu di Air Fryer, Foto: Unsplash/Rajesh Kavasseri
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Cara Menghangatkan Ubi Cilembu di Air Fryer, Foto: Unsplash/Rajesh Kavasseri
ADVERTISEMENT
Ubi cilembu yang memiliki rasa manis dan tekstur lembut sering kali akan berubah ketika disimpan terlalu lama. Untuk mengembalikan teksturnya dapat dilakukan dengan cara menghangatkan ubi cilembu di air fryer.
ADVERTISEMENT
Mengutip Jurnal SinarFe7, Muji Burrochman, dkk., (2022: 7), air fryer berkerja dengan memanfaatkan sirkulasi udara panas yang berasal dari pemanas dan kipas mekanik di dalam alat yang bisa mencapai sekitar 200 derajat celcius.

Cara Menghangatkan Ubi Cilembu di Air Fryer

Ilustrasi Cara Menghangatkan Ubi Cilembu di Air Fryer, Foto: Unsplash/Gilberto Olimpio
Air fryer memiliki teknologi pemanggang udara yang dapat menghangatkan ubi cilembu dengan sangat mudah dan tidak memerlukan waktu lama. Berikut adalah cara menghangatkan ubi cilembu di air fryer.

1. Menyiapkan Ubi Cilembu

Sebelum memulai, pastikan sudah ada ubi cilembu yang ingin dihangatkan. Jika ubi sudah dimasak atau dipanggang sebelumnya, biarkan ubi tersebut sudah dalam kondisi dingin atau setidaknya pada suhu ruangan.
Apabila potongan ubi cilembu terlalu besar, dapat dipotong menjadi beberapa bagian agar pemanasan lebih merata. Ubi juga dapat dibumbui sesuai selera agar rasanya lebih nikmat dan gurih.
ADVERTISEMENT

2. Atur Suhu dan Waktu Air Fryer

Panaskan air fryer terlebih dahulu pada suhu sekitar 160-170° C. Suhu ini cukup ideal untuk menghangatkan ubi tanpa membuatnya terlalu kering. Setelah air fryer mencapai suhu yang diinginkan, letakkan ubi di basket tanpa menumpuknya.

3. Proses Pemanasan

Masukkan basket air fryer dan panggang selama 8-10 menit. Waktu ini bisa disesuaikan dengan ketebalan ubi dan seberapa panas yang diinginkan. Setelah beberapa menit, buka air fryer untuk mengecek keadaan ubi.
Ubi juga dapat dibalik agar pemanasan lebih merata. Jika ubi sudah cukup hangat dan memiliki tekstur yang lembut di dalam serta sedikit garing di luar, berarti sudah siap untuk disajikan.

4. Penyajian

Setelah selesai, keluarkan ubi cilembu dari air fryer. Ubi dapat dinikmati secara langsung atau menambahkannya dengan topping, seperti keju, madu, dan lainnya untuk menambah cita rasa.
ADVERTISEMENT
Demikianlah cara menghangatkan ubi cilembu di air fryer. Teknik ini sangat praktis karena air fryer dapat memanaskan ubi secara merata dan cepat tanpa mengurangi cita rasanya. (Nab)