Cara Menghias Akuarium Ikan yang Mudah dan Sederhana

Seputar Hobi
Artikel yang membahas seputar hobi seperti menggambar, memelihara tanaman, hewan peliharaan, hingga meracik kopi.
Konten dari Pengguna
8 Juni 2024 22:56 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi cara menghias akuarium ikan. Foto: Pixabay
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi cara menghias akuarium ikan. Foto: Pixabay
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Akuarium sebagai tempat tinggal ikan hias dan juga sarana untuk memberi rasa bahagia pada pemilik, sudah sewajarnya bila perlu diperhatikan cara menghias akuarium ikan.
ADVERTISEMENT
Penasaran ingin tahu cara menghias akuarium ikan yang mudah dan sederhana juga bisa dilakukan semua orang? Simak artikel ini untuk mendapat jawabannya.

Cara Menghias Akuarium Ikan

Ilustrasi cara menghias akuarium ikan. Foto: Pixabay
Akuarium merupakan tempat memelihara ikan hias dengan berbagai ukuran. Tujuannya adalah agar pemilik dapat melihat keindahan di dalam akuarium.
Selain sebagai tempat tinggal hewan peliharaan, akuarium juga bisa menjadi objek dekoratif di dalam rumah. Oleh karena itu, sudah sewajarnya kalau dihias dengan baik.
Berikut adalah cara menghias akuarium ikan yang bisa dilakukan dengan mudah, antara lain:

1. Masukkan Batu dan Kerikil

Batu kecil atau kerikil, merupakan salah satu hiasan dasar yang diperlukan dalam akuarium. Batu ini biasanya tersedia dalam berbagai bentuk, ukuran, dan warna. Bisa disesuaikan dengan jenis ikan dan ukuran akuarium.
ADVERTISEMENT

2. Pasang Latar Belakang

Bagi yang menyukai akuarium dengan desain minimalis, bisa menggunakan latar belakang polos warna biru atau hitam. Namun, bisa juga menggunakan gambar alami sehingga lebih terlihat menyerupai habitat asli.

3. Gunakan Kayu Apung

Kayu apung khusus untuk akuarium, bisa digunakan ikan untuk bersembunyi. Selain itu, permukaannya juga bisa menjadi tempat tubuh kembang tanaman air yang keberadaannya akan membuat akuarium semakin menarik.

4. Tambahkan Tanaman

Tanaman air atau tanaman artifisial, bisa dipilih untuk menghias akuarium. Sesuaikan saja dengan kemampuan perawatan karena tanaman air jelas memerlukan perawatan intens. Tata sedemikian rupa agar terlihat indah di dalam akuarium.

5. Tambahkan Hiasan Keramik

Di toko ikan, banyak hiasan akuarium berbahan dasar keramik dengan beragam bentuk dan model. Tinggal pilih yang sesuai dengan jenis desain akuarium yang diinginkan.
ADVERTISEMENT

6. Tambahkan Bebatuan

Bebatuan bisa menjadi tempat persembunyian atau tempat beristirahat. Beberapa batu yang bisa digunakan, antara lain batu kuarsa, batu lava, batu pelangi, hingga batu tulis.
Demikian adalah cara menghias akuarium ikan yang mudah dan sederhana untuk membuatnya semakin indah dan sedap dipandang mata. (SP)