Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Cara Menjinakkan Burung Parkit dengan Langkah Mudah
10 Februari 2024 22:41 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Cara menjinakkan burung parkit menjadi langkah yang dapat dilakukan untuk memudahkan pemilik dalam merawat dan melatih burung parkit.
ADVERTISEMENT
Terdapat beberapa cara yang dapat dilakukan untuk menjinakkan burung parkit. Salah satu caranya adalah memperbanyak interaksi dengan burung parkit yang dipelihara.
Mengenal Burung Parkit
Burung parkit adalah salah satu jenis burung kicauan yang banyak disukai untuk dipelihara. Selain karena suara kicauannya yang merdu, warna bulu yang cantik juga menjadi daya tarik dari burung ini.
Dikutip dari buku Ensiklopedia Fauna Dunia oleh Shafa Faizah (2018: 136), burung parkit adalah salah satu jenis burung yang banyak dipelihara oleh pencinta burung.
Burung parkit juga dikenal sebagai jenis hewan yang cerdas sehingga dapat dilatih berbicara dan melakukan berbagai trik.
Burung yang masih satu kerabat dengan burung betet ini memiliki warna bulu yang cantik. Mulai dari warna hijau, merah, biru, oranye, ungu, hingga kuning. Bulu parkit ini berbeda-beda sesuai dengan jenisnya.
ADVERTISEMENT
Cara Menjinakkan Burung Parkit
Dalam memelihara burung parkit, pemilik perlu mengetahui bagaimana cara menjinakkan burung. Untuk mengetahui caranya, berikut adalah cara menjinakkan burung parkit yang dapat diikuti dengan mudah.
1. Memperbanyak Interaksi dengan Burung
Agar burung parkit yang dipelihara jinak, pemilik burung perlu memperbanyak interaksi bersama burung parkit. Caranya adalah sering bermain dengan burung. Ajak burung bermain dengan tangan dan jari-jari yang didekatkan kepada burung.
Lakukan perkenalan dan interaksi secara lembut dan tidak menyakiti. Hal ini dilakukan agar burung tidak ketakutan, tersakiti, dan trauma terhadap manusia.
2. Memberikan Pakan Menggunakan Tangan
Menjinakkan burung parkit juga dapat dilakukan dengan memberikan burung parkit makanan secara langsung menggunakan tangan pemilik. Makanan yang diberikan dapat berupa milet, jagung, kangkung, tauge, dan biji-bijian lainnya.
ADVERTISEMENT
3. Memandikan Burung secara Langsung
Memandikan burung parkit secara langsung menggunakan tangan juga dapat membantu burung parkit lebih familier terhadap manusia, khususnya kepada pemiliknya.
Caranya, yaitu dengan mengusapkan air secara perlahan ke badan parkit hingga tubuhnya basah. Dengan begitu, burung parkit akan lebih mudah akrab dan jinak kepada pemiliknya.
Sederet cara menjinakkan burung parkit yang dibahas dalam artikel ini dapat dijadikan sebagai panduan mudah untuk pemilik dalam menjinakkan burung parkit yang dipelihara. (DAP)