Konten dari Pengguna

Cara Menyalakan Piano Yamaha atau Keyboard dan Bagian-Bagiannya

Seputar Hobi
Artikel yang membahas seputar hobi seperti menggambar, memelihara tanaman, hewan peliharaan, hingga meracik kopi.
28 Mei 2024 19:41 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi cara menyalakan piano yamaha. Foto: David Pisnoy/Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi cara menyalakan piano yamaha. Foto: David Pisnoy/Unsplash
ADVERTISEMENT
Cara menyalakan piano Yamaha atau keyboard merupakan hal penting yang harus diketahui jika ingin memainkan alat musik tersebut.
ADVERTISEMENT
Piano atau keyboard dikenal sebagai alat musik yang dimainkan dengan cara menekan tuts. Suara yang dihasilkan bisa menjadi alunan musik yang menyenangkan untuk didengar.
Inilah penjelasan lebih lanjut tentang cara menyalakan piano Yamaha atau keyboard dan bagian-bagiannya.

Cara Menyalakan Piano Yamaha atau Keyboard beserta Bagian-Bagiannya

Ilustrasi cara menyalakan piano yamaha. Foto: Dolo Iglesias/Unsplash
Dalam buku Teknik Tercepat dalam Bermain Keyboard oleh Thursan Hakim, dikatakan bahwa keyboard termasuk alat musik istimewa sebab dapat menghasilkan beragam suara alat musik dan mudah dipelajari.
Dari sisi tampilan, keyboard dan piano terbilang mirip. Bahkan, sebagian orang menyebut piano sebagai keyboard, kendati keduanya berbeda.
Piano adalah alat musik yang memiliki banyak tuts. Sementara, keyboard adalah piano yang telah dirancang dengan teknologi yang lebih canggih sehingga bisa menghasilkan musik yang beragam.
ADVERTISEMENT
Piano atau keyboard Yamaha merupakan salah satu rekomendasi keyboard terbaik dan berkualitas. Terdapat banyak jenis keyboard Yamaha yang bisa digunakan, mulai dari pemula hingga profesional.
Inilah cara menyalakan piano Yamaha atau keyboard beserta bagian-bagiannya yang harus diketahui.

1. Sambungkan dengan Listrik

Keyboard Yamaha membutuhkan sambungan listrik agar bisa dimainkan. Untuk itu, pastikan telah terhubung ke aliran listrik sebelum memainkannya. Cek juga apakah aliran listriknya normal agar alat musik tersebut bisa dimainkan dengan lancar.

2. Tekan Tombol Power

Setelah memastikan keyboard Yamaha tersambung dengan aliran listrik. Selanjutnya, tekan tombol power pada alat musik tersebut.
Tatkala tombol power on, alat musik ini otomatis telah menyala. Jika tuts ditekan, maka akan bisa mengeluarkan bunyi.

3. Lakukan Pengaturan di Bagian Keyboard

Saat tombol power sudah dalam posisi on, bukan berarti keyboard langsung bisa memainkan lagu. Keyboard masih harus diatur beberapa bagiannya agar bisa menghasilkan suara yang diinginkan. Berikut adalah bagian-bagian keyboard yang harus diatur:
ADVERTISEMENT
● Tombol Volume untuk menghasilkan suara yang pelan atau keras.
● Tombol Start dan Stop berfungsi untuk memulai atau menghentikan irama musik yang dikenal pula dengan rhythm.
● Tombol Sync berfungsi mengatur melodi supaya dapat diputar bersamaan dengan irama musik.
● Tombol Rhythm dalam alat musik keyboard pada umumnya digunakan untuk memilih berbagai jenis irama musik yang akan dimainkan.
● Tombol ACMP biasanya digunakan untuk membuat sinkronisasi antara chord dengan style yang telah dipilih oleh pemain.
● Tombol voice digunakan untuk memilih berbagai suara alat musik yang ada sesuai dengan keinginan pemainnya.
● Tombol Tempo digunakan untuk mengatur kecepatan atau cepat lambatnya ketukan dari irama musik.
Demikian cara menyalakan piano Yamaha atau keyboard. Ada banyak bagian dari keyboard Yamaha yang memiliki fungsi masing-masing. Pemain keyboard harus tahu penggunaan setiap tombol tersebut. (DN)
ADVERTISEMENT