Konten dari Pengguna

Cara Menyeduh Bunga Telang Segar yang Tepat

Seputar Hobi
Artikel yang membahas seputar hobi seperti menggambar, memelihara tanaman, hewan peliharaan, hingga meracik kopi.
8 November 2023 23:25 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi bunga talang. Sumber foto: Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi bunga talang. Sumber foto: Unsplash
ADVERTISEMENT
Bunga telang dianggap sebagai tanaman yang kaya akan manfaat dan sering dikonsumsi sebagai teh. Manfaat yang diperoleh akan lebih maksimal apabila cara menyeduh bunga telang segar dilakukan dengan benar.
ADVERTISEMENT
Dengan mengikuti instruksi secara tepat, setiap orang dapat menikmati segarnya teh bunga telang dan merasakan manfaat kesehatannya.
Simak pembahasan mengenai cara menyeduh bunga telang segar yang tepat dalam ulasan di bawah ini.

Sekilas Tentang Bunga Telang

iIustrasi bunga telang. Sumber foto: Unsplash
Mengutip buku Bunga Telang: Khasiat, Manfaat, dan Budidaya Tanaman karya Tresno Saras, bunga telang, atau dikenal sebagai butterfly pea dalam bahasa Inggris adalah salah satu tanaman yang menonjol karena memiliki warna biru yang indah.
Bunga yang tumbuh dan berbunga pada usia sekitar 3-4 bulan ini memiliki kemampuan untuk tumbuh subur di tanah berpasir, lempung, dan tanah liat.
Bunga telang juga dikenal memiliki potensi manfaat untuk kesehatan serta diet. Kuncinya adalah mengetahui racikan teh bunga telang yang tepat.
ADVERTISEMENT

Memahami Cara Menyeduh Bunga Telang Segar

Berikut ini adalah beberapa cara menyeduh bunga telang segar yang tepat.

1. Bersihkan Bunga Telang

Langkah pertama dalam menyeduh teh bunga telang adalah dengan membersihkan bunga tersebut. Pastikan bunga telang yang digunakan masih segar dan bebas dari kotoran.
Cuci lembut bunga telang di bawah air mengalir untuk menghilangkan debu atau residu yang mungkin masih menempel.

2. Rebus Bunga Telang

Selanjutnya rebus bunga telang dengan air mendidih. Proses perebusan ini dapat menggunakan beberapa bunga telang kering atau segar, tergantung pada seberapa kuat rasa dan warna teh yang diinginkan.
Dalam air mendidih, tambahkan bunga telang dan biarkan terendam selama beberapa menit.

3. Tambahkan Madu

Setelah bunga telang merendam dan memberikan warna serta rasa khasnya, selanjutnya dapat menambahkan pemanis seperti madu sesuai selera.
ADVERTISEMENT

4. Sajikan Teh Bunga Telang

Setelah bunga telang terendam selama beberapa menit, saring dengan hati-hati untuk memisahkan bunga dari air.
Kemudian tuangkan teh bunga telang ke cangkir dan nikmati dengan atau tanpa es sesuai selera. Teh bunga telang segar siap disajikan.
Itulah sejumlah cara menyeduh bunga telang segar yang tepat agar mendapat manfaat optimal. (AZS)