Konten dari Pengguna

Cara Stek Tanaman Anggur agar Cepat Tumbuh dan Berbuah

Seputar Hobi
Artikel yang membahas seputar hobi seperti menggambar, memelihara tanaman, hewan peliharaan, hingga meracik kopi.
12 Oktober 2024 20:26 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
I;ustrasi cara stek tanaman anggur, Pexels/Bruno Scramgnon
zoom-in-whitePerbesar
I;ustrasi cara stek tanaman anggur, Pexels/Bruno Scramgnon
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Cara stek tanaman anggur dapat dilakukan secara mandiri melalui batang. Teknik stek tanaman anggur umumnya sangat sederhana dan dapat dilakukan sendiri oleh petani.
ADVERTISEMENT
Anggur merupakan salah satu tanaman buah yang disukai banyak orang. Anggur bisa dibudidayakan dalam skala rumahan hingga perkebunan.

Cara Stek Tanaman Anggur

Ilustrasi ara stek tanaman anggur, Pexels/Dalila Dalprat
Terdapat berbagai metode yang bisa dilakukan untuk stek tanaman anggur. Berikut adalah cara stek tanaman anggur agar cepat tumbuh dan berbuah berdasarkan situs web grapes.extension

1. Pemilihan dan Pemotongan Stek

Langkah pertama adalah melakukan pemilihan dan pemotongan stek. Ambil stek dari cabang sehat berusia satu tahun dengan diameter mirip pensil.
Waktu terbaik untuk memotong stek adalah saat mendung, sore, atau pagi hari saat matahari tidak terik. Hal ini dilakukan agar tanaman tidak stress.
Potong stek sepanjang 12-18 inci (30-45 cm) dengan minimal 3-4 mata tunas. Pastikan bagian bawah dipotong rata dan bagian atas dipotong miring agar mudah membedakan orientasi saat menanam.
ADVERTISEMENT

2. Merendam Stek

Rendam stek dengan posisi ujung bawah di dalam air selama 12-24 jam untuk meningkatkan keberhasilan perakaran. Metode ini dapat meningkatkan tingkat pertumbuhan akar dari 30% menjadi hingga 80-90%.
Penggunaan hormon perangsang akar juga dapat digunakan untuk mempercepat tumbuhnya akar. Celupkan ujung bawah stek dalam hormon perangsang akar agar proses perakaran lebih cepat.

3. Penanaman dan Perawatan

Tanam stek di tanah yang gembur dengan posisi tiga mata tunas berada di bawah tanah dan satu di atas permukaan. Jaga suhu sekitar 75-80°F (24-27°C) agar pembentukan kalus pada ujung stek terjadi dalam waktu 2-3 minggu.
Petani juga perlu untuk menjaga kelembapan tanah, tapi jangan terlalu basah. Setelah 6-8 minggu, periksa apakah akar mulai tumbuh dan tunas baru muncul. Stek bisa dipindahkan ke tanah atau pot lebih besar setelah sistem perakarannya cukup kuat.
ADVERTISEMENT
Cara stek tanaman anggur agar cepat tumbuh dan berbuah dapat dibantu dengan adanya hormon perangsang. Pastikan tanah tetap lembap selama masa dorman jika ditanam di luar ruangan. (Fia)