Konten dari Pengguna

Ciri Kucing Kembung dan Masuk Angin

Seputar Hobi
Artikel yang membahas seputar hobi seperti menggambar, memelihara tanaman, hewan peliharaan, hingga meracik kopi.
16 Desember 2023 23:15 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi ciri kucing kembung. Sumber foto: Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi ciri kucing kembung. Sumber foto: Unsplash
ADVERTISEMENT
Ciri kucing kembung dan masuk angin perlu diketahui oleh setiap pemilik agar dapat mengobatinya sebelum terlambat. Umumnya, hal ini dapat terlihat dari perut mereka yang terlihat keras menonjol.
ADVERTISEMENT
Kucing kembung dan masuk angin biasanya terjadi akibat mengonsumsi makanan atau air secara berlebihan dan cepat. Hal ini dapat menimbulkan perasaan tidak nyaman, sehingga perlu ditangani.
Berikut pembahasan mengenai ciri kucing kembung dan masuk angin beserta cara mengatasinya.

Ciri Kucing Kembung dan Masuk Angin

IIlustrasi ciri kucing kembung. Sumber foto: Unsplash
Kucing merupakan salah satu hewan peliharaan yang populer di dunia. Selain dikenal lincah dan jinak, mereka juga memiliki tampilan yang lucu menggemaskan.
Namun, kucing juga rentan terhadap penyakit, seperti kembung dan masuk angin. Kedua kondisi ini biasanya terjadi akibat mengonsumsi makanan terlalu cepat dan perubahan suhu yang ekstrem.
Dikutip dari situs WagWalking, gejala kucing yang mengalami kembung adalah muntah-muntah, suka bersendawa, dan sesak napas. Jika tidak segera ditangani, kondisi ini dapat membahayakan kesehatan kucing peliharaan.
ADVERTISEMENT
Oleh karena itu, penting untuk setiap pemilik mengetahui ciri kucing kembung dan masuk angin. Berikut penjelasannya.

1. Perut Membesar

Salah satu ciri kucing kembung dan masuk angin adalah perut, terutama di bagian bawah, terlihat membesar, keras, dan menonjol. Ini disebabkan oleh gas dalam sistem pencernaan yang tidak dapat keluar s
ehingga membuat perut menggembung.
Selain itu, jika ditekan, perut akan terasa sangat tegang dan membuat kucing kesakitan.

2. Nafsu Makan Hilang

Saat kembung dan masuk angin, kucing akan kehilangan nafsu makan total. Bahkan mereka bisa memuntahkan kembali makanan yang telah ditelan. Hal ini disebabkan oleh rasa mual dan penuh yang membuat perutnya sakit.

3. Sesak Napas

Kucing yang mengalami kembung dan masuk angin juga sering merasa kesulitan untuk bernapas.
ADVERTISEMENT
Hal inilah yang membuat mereka mengeluarkan suara ngorok saat sedang kembung.

4. Muntah

Ciri terakhir kucing yang mengalami kembung dan masuk angin adalah muntah-muntah. Kondisi ini sendiri menandakan adanya masalah pada sistem pencernaan kucing.
Demikian penjelasan mengenai ciri-ciri kucing kembung dan masuk angin yang penting untuk diketahui.
Untuk mengatasinya, pemilik bisa menjaga suhu tetap hangat dan membawanya ke profesiona, seperti doktet hewan. (RN)