Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Fungsi Media Filter Kaldnes K1 dan Perbedaannya dengan Filter Biasa
13 April 2024 22:54 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Fungsi media filter kaldnes K1 yang paling utama adalah membantu mempercepat proses nitrifikasi dalam akuarium. Adanya penjelasan mengenai seperti apa itu media filter kaldnes K1 beserta fungsi utamanya yang disajikan dalam artikel ini dapat membantu para penghobi ikan hias dalam merawat ikan peliharaannya.
ADVERTISEMENT
Mengenal Fungsi Media Filter Kaldnes K1 dalam Akuarium
Dikutip dari dalam buku berjudul Ragam Desain Akuarium Penghias Interior Rumah, yang disusun oleh Ela Puspita (2019:114), salah satu hal yang perlu dipantau secara cermat dan teliti dalam memelihara ikan adalah kualitas air dalam akuarium.
Semakin baik kualitas air, maka semakin nyaman pula kehidupan para penghuni akuarium. Nah, untuk menjaga kualitas air tetap sehat maka perlu dilakukan pemantauan suhu air, pH air, kandungan oksigen, dan lain sebagainya. Untuk itu, dibutuhkan filter yang memadai agar ikan dalam akuarium tetap dapat berenang dengan aktif.
Untuk menjaga kualitas air dalam akuarium dibutuhkan media filter biologis. Salah satu media filter biologis yang dapat digunakan memiliki berbagai jenis, salah satunya yaitu media filter kaldnes K1. Media filter kaldnes K1 merupakan salah satu jenis filter biologis yang memiliki fungsi khusus.
ADVERTISEMENT
Fungsi media filter kaldnes K1 adalah sebagai media dalam proses nitrifikasi. Proses nitrifikasi merupakan proses penguraian amonia yang berasal dari kotoran ikan menjadi nitrit kemudian nitrit menjadi nitrat. Proses tersebut dibutuhkan sebab amonia merupakan senyawa yang dapat membahayakan kesehatan ikan.
Proses nitrifikasi ini juga membantu adanya nitrat dalam sebuah akuarium sebab nitrat adalah senyawa yang dibutuhkan ikan yang dipelihara dalam akuarium. Selain itu, senyawa nitrat juga termasuk salah satu unsur yang dibutuhkan tanaman air yang ada dalam akuarium.
Media filter kaldnes K1 memiliki perbedaan dengan filter lainnya yang umum digunakan untuk membantu menyaring air dalam akuarium. Perbedaannya dapat diketahui dari kemampuan media filter kaldnes K1 untuk dapat bergerak bebas di sekitar area filtrasi sehingga dapat membersihkan dirinya sendiri dan membantu membersihkan kotoran-kotoran yang kotor dalam air.
ADVERTISEMENT
Selain itu media filter kaldnes K1 juga dapat membantu meremajakan koloni bakteri dalam media. Hal tersebut dilakukan dengan melepas bakteri mati yang sudah tidak bermanfaat lagi untuk kemudian memberikan ruang bagi bakteri baru untuk tumbuh.
Pembahasan fungsi media filter kaldnes K1 yang dipaparkan dalam artikel ini dapat dijadikan sebagai bekal untuk menjaga dan merawat ikan dalam akuarium. (DAP)