Konten dari Pengguna

Ikan Cupang Hidup di Air Apa? Ini Jawabannya

Seputar Hobi
Artikel yang membahas seputar hobi seperti menggambar, memelihara tanaman, hewan peliharaan, hingga meracik kopi.
5 September 2023 20:21 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Ikan Cupang Hidup di Air Apa. Foto: dok. Unsplash/Khoa Pham
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Ikan Cupang Hidup di Air Apa. Foto: dok. Unsplash/Khoa Pham
ADVERTISEMENT
Ikan cupang hidup di air apa? Pertanyaan tersebut banyak dibahas di kalangan yang menyukai ikan cupang. Ikan cupang diketahui sebagai salah satu jenis ikan hias yang hidup dan memiliki habitat asli di air tawar.
ADVERTISEMENT
Dengan mengetahui di mana habitat asli ikan cupang dan air yang bagus untuk memeliharanya, maka para pemilik dapat merawatnya dengan maksimal.

Habitat Asli Ikan Cupang dan Kondisi Air Terbaik untuk Memeliharanya

Ilustrasi Ikan Cupang Hidup di Air Apa. Foto: dok. Unsplash/Tep Dara
Dalam buku berjudul Manfaat Memelihara Ikan Hias yang disusun oleh Farzan Ghazi (2021: 7) disebutkan banyak orang berminat membudidayakan ikan cupang karena tampilan yang sangat cantik sehingga mampu menarik minat para pecinta ikan.
Selain itu, harga yang ditawarkan pun cukup murah dibandingkan jenis lainnya di pasaran. Ikan cupang memiliki ciri khas pada ekornya yang tampak elok saat berenang, selain itu ekornya mirip bendera lebar dengan berbagai gradasi warna yang cantik.
Kondisi air terbaik dan habitat alami ikan cupang dijelaskan dalam buku berjudul Mina Bisnis Ikan Cupang: Teori dan Aplikasi yang disusun oleh Zainal Abidin, ‎Hutami P. Puspitasari (2018: 28).
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku tersebut bahwa pada umumnya, ikan cupang hidup di lingkungan perairan yang bersih dan tenang dengan kadar pH berkisar antara 6,5–7,5.
Umumnya ikan cupang hidup secara berkoloni di air sungai yang bening, tenang, dan sejuk. Selain itu, biasanya banyak ikan cupang ditemukan pada sungai yang bagian tepinya ditumbuhi pohon rindang.
Habitat alami ikan cupang adalah lahan gambut dengan kondisi cahaya yang rendah. Ikan cupang juga dapat ditemukan di perairan beriklim tropis seperti sungai, rawa, area persawahan, serta perairan tawar dangkal lainnya. Perairan tawar yang dangkal tersebut sering kali memiliki tempat berlindung misalnya pada bagian tanaman air dan akar.
Demikian pembahasan mengenai ikan cupang hidup di air apa beserta habitat alami tempat ikan cupang hidup. Semoga bermanfaat dan membantu penghobi ikan hias dalam merawat ikan cupang agar tumbuh dengan baik. (DAP)
ADVERTISEMENT