Konten dari Pengguna

Jenis Hamster Dwarf, Si Lucu yang Suka Menggigit

Seputar Hobi
Artikel yang membahas seputar hobi seperti menggambar, memelihara tanaman, hewan peliharaan, hingga meracik kopi.
23 Maret 2024 23:34 WIB
·
waktu baca 2 menit
clock
Diperbarui 31 Maret 2024 23:12 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi hamster dwarf. Sumber foto: Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi hamster dwarf. Sumber foto: Unsplash
ADVERTISEMENT
Hamster dwarf merupakan jenis hamster yang cukup populer karena memiliki penampilan menggemaskan. Dengan tubuhnya yang kecil, mereka termasuk lincah dan aktif, terutama saat malam hari.
ADVERTISEMENT
Hamster jenis ini juga memiliki sedikit kekurangan, di mana ia sangat suka mengigit benda ataupun seseorang yang berada di sekitarnya. Karena itu, perlu sedikit hati-hati ketika memelihara mereka.
Bagi yang tertarik memeliharanya, simak pembahasna mengenai jenis hamster dwarf yang suka menggigit dalam ulasan berikut ini.

Jenis Hamster Dwarf yang Suka Menggigit

Ilustrasi hamster. Sumber foto: Unsplash
Hamster dwarf atau kerdil merupakan salah satu spesies hamster yang memiliki tubuh kecil. Selain itu, mereka selalu hidup berpasangan atau dalam kelompok kecil, dibandingkan hamster jenis lain.
Dikutip dari The Spruce Pets, hamster jenis ini termasuk mudah untuk dirawat, karena pola makannya cukup sederhana, serta tidak membutuhkan pembersihan kandang secara teratur.
Karena itu, hamster jenis ini cocok bagi mereka yang tidak memiliki banyak waktu untuk merawat seekor hewan. Lalu, jenis apa saja yang termasuk ke dalam hamster dwarf? Berikut penjelasannya.
ADVERTISEMENT

1. Campbell’s Russian Dwarf

Campbell’s Russian Dwarf merupakan salah satu hamster kerdil yang memiliki kecepatan tinggi dan gesit. Karena kedua sifat ini, mereka termasuk sulit untuk ditangkap atau ditangani. Meski sulit dipegang, mereka termasuk cocok untuk dipelihara anak-anak.
Kelebihan lain dari Campbell’s Russian Dwarf adalah mereka bisa hidup lebih lama, yakni sekitar satu hingga dua tahun.

2. Winter White Dwarf Hamster

Winter White Dwarf merupakan hamster yang bisa merubah bulunya menjadi warna putih ketika musim dingin tiba. Namun, dalam kesehariannya, bulu mereka akan berwarna abu-abu.
Sama seperti campbell, winter white dwarf juga bisa berlari cepat walaupun tubuhnya kecil. Akibatnya, pemilik sering kesulitan untuk menangkap mereka.
Namun, mereka termasuk hewan yang bisa bergaul dan ramah kepada siapa saja, termasuk manusia.
ADVERTISEMENT

3. Roborovski Dwarf Hamster

Roborovski Dwarf adalah jenis hamster terkecil yang senang menggigit. Karena itu, mereka harus ditangani dengan hati-hati, agar tidak membuat kerusakan. Karena sifatnya ini, roborovski dwarf tidak cocok untuk dipelihara anak kecil.
Itulah penjelasan mengenai hamster dwarf yang dikenal suka menggigit beserta jenisnya. (RN)