Konten dari Pengguna

Jenis-Jenis Gecko yang Populer, Ciri-Ciri, Beserta Harganya

Seputar Hobi
Artikel yang membahas seputar hobi seperti menggambar, memelihara tanaman, hewan peliharaan, hingga meracik kopi.
8 Mei 2023 21:35 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi : Jenis-Jenis Gecko. Sumber : Jimmy Chan/Pexels.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi : Jenis-Jenis Gecko. Sumber : Jimmy Chan/Pexels.com
ADVERTISEMENT
Gecko atau tokek hias termasuk binatang nokturnal dan aktif di malam hari. Terdapat jenis-jenis gecko yang populer dan banyak dijadikan hewan peliharan di Indonesia. Gecko ini mempunyai ciri-ciri unik dan harga yang mencengangkan.
ADVERTISEMENT
Selain itu, karena keindahan warnanya, hewan ini tetap disukai banyak orang sehingga orang-orang tertarik membeli dan merawatnya. Oleh karena itu, bagi yang ingin memelihara gecko, sebaiknya perhatikan penjelasan berikut ini!

4 Jenis Gecko, Ciri-Ciri dan Harganya di Indonesia

Ilustrasi : Jenis-Jenis Gecko. Sumber : Jimmy Chan/Pexels.com
Ir. Agus Broto Susilo dan Purwadaksi Rahmat dalam buku berjudul Dahsyatnya Bisnis Tokek menjelaskan bahwa, reptil tokek hias adalah jenis tokek yang sekarang banyak dipelihara orang, sebab keindahan warna serta coraknya.
Tokek hias berbeda jauh dengan tokek rumah juga tokek pohon, terutama dalam tujuan pemeliharaannya. Tokek hias dipelihara untuk hewan klangenan. Inilah jenis tokek hias yang bisa dijadikan pilihan :

1. Leopard Gecko

Leopard Gecko (LG) asalnya dari berbagai negara, utamanya yang mempunyai iklim kering dengan topografi berbatu, misalnya Afghanistan, Iran, India, serta Pakistan.
ADVERTISEMENT
Umumnya LG mempunyai kulit warna kuning dengan bintik-bintik cokelat di sekitarnya. Sedangkan LG dewasa, mempunyai struktur kulit yang didominasi garis-garis berpola.
Harga LG terbilang lebih tinggi daripada jenis tokek hias lainnya. Kisarannya hingga ratusan ribu sampai jutaan rupiah, menyesuaikan umur, warna, dan bentuk LG itu sendiri.

3. White Lined Gecko

Jenis gecko selanjutnya adalah white lined atau garis putih lurus. Hal ini, karena gecko mempunyai garis putih lurus dari kepala hingga ekor.
Warna dasar gecko jenis ini adalah hitam, coklat, serta cream. White lined gecko termasuk tokek jinak, jadi tidak akan menggigit kalau dipegang. Tokek ini asalnya dari nusantara yakni (Indo-Australia).
Sedangkan dari segi harganya, tokek hias ini bisa diperoleh dengan harga mulai puluhan sampai ratusan ribu rupiah.
ADVERTISEMENT

3. Gargoyle Gecko

Panjang gecko jenis ini adalah 20 cm dengan kemampuan hidup hingga 20 tahun. Harganya mulai dari ribuan sampai jutaan rupiah.
Memang mirip dengan Leopard Gecko namun lebih menyeramkan dan garang. Matanya juga tajam, namun tokek ini mudah sekali di rawat.

4. Central American Banded Gecko

Gecko jenis ini banyak menghabiskan kegiatannya dalam tanah, bukan di dinding rumah maupun pepohonan.
Uniknya tokek hias ini suka hidup di kotak sepatu plastik maupun akuarium kaca. Harganya mulai puluhan sampai ratusan ribu rupiah.
Itulah jenis-jenis gecko yang populer dan ada di Indonesia. Harga tersebut bisa saja berubah sewaktu-waktu. Semoga bermanfaat! (EK)