Jenis Tanaman yang Ditakuti Ular, Perlu Ditanam di Rumah

Seputar Hobi
Artikel yang membahas seputar hobi seperti menggambar, memelihara tanaman, hewan peliharaan, hingga meracik kopi.
Konten dari Pengguna
18 Februari 2024 23:40 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi: Jenis Tanaman yang Ditakuti Ular. Sumber: Donald Tong/Pexels.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi: Jenis Tanaman yang Ditakuti Ular. Sumber: Donald Tong/Pexels.com
ADVERTISEMENT
Ular adalah salah satu hewan yang banyak ditakuti orang, terlebih jika musim hujan tiba ular banyak yang berkeliaran ke rumah-rumah warga. Untuk itu, pemilik rumah harus melakukan pencegahan, salah satunya dengan menanam jenis tanaman yang ditakuti ular.
ADVERTISEMENT
Lantas apa saja jenis tanaman yang perlu ditanam di rumah untuk mengusir ular, ini jawabannya!

7 Jenis Tanaman yang Ditakuti Ular

Ilustrasi: Jenis Tanaman yang Ditakuti Ular. Sumber: William Laverty/Pexels.com
Sarah Nila Adinsyah dalam buku berjudul Jenis-Jenis Ular menjelaskan bahwa di Indonesia sendiri ular dibedakan menjadi ular tidak berbisa dan ular berbisa. Ular-ular ini banyak hidup di berbagai lokasi dan bahkan banyak yang berkeliaran ke rumah-rumah warga.
Oleh karena itu, untuk menghalau ular cobalah menanam jenis tanaman yang ditakuti ular berikut ini:

1. Jeruk Purut

Jeruk purut memiliki aroma menyengat yang ditakuti oleh ular. Agar ular bisa terusir dengan baik, tanamlah beberapa jeruk purut di sekitar rumah. Lakukan pemotongan batang secara rutin agar jeruk purut tidak terlalu tinggi.

2. Bawang Merah

Bawang merah juga termasuk tanaman yang ditakuti ular karena kandungan sultanot yang tinggi serta aromanya menyengat. Kandungan dan aroma ini membuat ular malas untuk mendekati tanaman bawang merah dan memilih pergi.
ADVERTISEMENT

3. Serai

Daun serai mempunyai bau menyengat dan ular tidak menyukainya. Tanaman ini selain bisa mengusir ular juga berguna sebagai bumbu masakan yang lezat.

4. Lidah Mertua

Lidah mertua memiliki daun melengkung mirip dengan ular dan hal inilah yang membuat ular enggan mendekatinya. Untuk itu, agar semakin efektif tanamlah lidah mertua secara rapat supaya bisa menghalau ular dengan baik.

5. Bunga Marigold

Bau menyengat pada bunga marigold sangat tidak disukai oleh ular. Bunga warna pink yang merambat ini mempunyai rasa pahit yang membuat ular tidak mau mendekat.

6. Bawang Putih

Aroma bawang putih yang tercium oleh ular membuat ular kebingungan. Apalagi bawang putih bisa mengeluarkan endapan minyak yang ditakuti oleh ular.

7. Kaktus

Kaktus menjadi tanaman yang ditakuti ular karena duri yang dimilikinya. Hal ini bisa membuat ular menjauh dan ketika menanam kaktus, tanaman ini tidak membutuhkan banyak air dan perawatannya mudah.
ADVERTISEMENT
Itulah jenis tanaman yang ditakuti ular dan pemilik rumah perlu menanamnya di sekitar rumah untuk menghalau ular. Semoga membantu! (eK)