Kenapa Anjing Tiba-tiba Ketakutan? Cek di Sini

Seputar Hobi
Artikel yang membahas seputar hobi seperti menggambar, memelihara tanaman, hewan peliharaan, hingga meracik kopi.
Konten dari Pengguna
14 Februari 2024 20:44 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Kenapa Anjing Tiba-tiba Ketakutan? Sumber: Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Kenapa Anjing Tiba-tiba Ketakutan? Sumber: Unsplash
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Kenapa anjing tiba-tiba ketakutan? Pertanyaan tersebut banyak diajukan oleh mereka yang memelihara hewan satu ini.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Membantu Anak Balita Mengelola Ketakutan oleh Seto Mulyadi, rasa takut adalah emosi yang lumrah. Hal ini karena melibatkan reaksi kimiawi yang memberi sinyal pada tubuh agar waspada terhadap adanya suatu ancaman.
Sama seperti manusia, ternyata anjing juga dapat merasa takut. Apa alasannya?

Kenapa Anjing Tiba-tiba Ketakutan?

Ilustrasi Kenapa Anjing Tiba-tiba Ketakutan? Sumber: Unsplash
Berikut ini beberapa alasan kenapa anjing tiba-tiba ketakutan:

1. Kembang Api

Suara keras dari kembang api tak jarang membuat anjing bergetar ketakutan. Bahkan, rasa takut tersebut menyebabkan anjing lari dan tersesat. Bagi sebagian anjing, jika pemilik membiasakan mereka dengan suara kembang api, maka fobia dapat hilang.
Apabila anjing mengalami fobia kembang api yang cukup parah, maka pemilik dapat membawanya ke dokter hewan untuk mendapatkan penanganan yang tepat.
ADVERTISEMENT

2. Naik Turun Tangga

Alasan berikutnya kenapa anjing tiba-tiba ketakutan adalah karena naik atau turun tangga. Biasanya, anjing yang tidak biasa dengan tangga sejak kecil akan merasa takut jika harus berjalan di atas tangga.
Perasaan tersebut dapat diatasi dengan mengajak anjing melakukan berbagai permainan yang melibatkan tangga.

3. Petir

Umum bagi anjing mengalami astraphobia atau ketakutan akan petir. Tingkat ketakuan tersebut bervariasi. Saat mendengar suara petir, umumnya anjing sedikit bergetar, melipat ekornya, dan membuka lebar mata.
Tapi bagi sebagian anjing, fobia tersebut membuat mereka lari mencari tempat aman dan bersikap destruktif.

4. Naik Mobil

Alasan berikutnya kenapa anjing tiba-tiba ketakutan adalah karena pemilik membawanya naik mobil. Hal ini dapat terjadi jika anjing mempunyai pengalaman buruk ketika naik mobil. Misalnya mabuk kendaraan sampai rasa akan ditinggalkan di tempat penampungan.
ADVERTISEMENT
Fobia satu ini dapat diatasi dengan membiasakan anjing naik mobil secara perlahan. Cara yang dapat dilakukan adalah menarik perhatian anjing menggunakan makanan kesukaannya.

5. Benda Tertentu

Bagi anjing, beberapa benda di sekitarnya dapat menjadi ketakutan tersendiri. Misalnya mainan anak, dekorasi tertentu, sampai penyedot debu. Untuk mengatasinya, pemilik dapat menjauhkan berbagai barang tersebut dari pandangan anjing.
Itulah sekilas pembahasan keapa anjing tiba-tiba ketakutan.(LAU)