Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.95.1
Konten dari Pengguna
Keuntungan Hobi Mengumpulkan Prangko Kuno bagi Kolektor
22 Maret 2024 21:52 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Seputar Hobi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Keuntungan Hobi Mengumpulkan Prangko Kuno
Mengumpulkan prangko kuno merupakan salah satu hobi yang dikenal cukup unik. Hobi ini membutuhkan tingkat ketelitian tinggi dan perawatan yang tak mudah. Jika sampai salah perawatan, prangko akan rusak dan tak lagi bernilai.
Meski sedikit rumit, mengoleksi prangko memiliki beberapa keuntungan bagi kolektor. Berikut ini beberapa keuntungan hobi mengumpulkan prangko kuno yang dapat diperoleh:
1. Investasi
Dikutip dari buku berjudul Tetap Kaya di Masa Sulit yang disusun oleh Agnes Liem,Frans M. Royan (2013: 137), hobi mengoleksi prangko kuno dapat menjadi investasi yang menguntungkan.
Hal ini karena prangko kuno termasuk ke dalam salah satu barang koleksi yang memiliki harga tinggi saat dijual. Hal ini membuat para kolektor berkesempatan untuk mendapat keuntungan.
ADVERTISEMENT
2. Menambah Pengetahuan
Manfaat ini dapat diperoleh bagi para kolektor sebab selama mengoleksi prangko kuno, sesama kolektor akan bertukar prangko dengan pengumpul prangko baik dari dalam maupun luar negeri.
Hal ini dapat menjadi sarana untuk menambah pengetahuan tentang cerita di balik prangko atau bahkan pengetahuan mengenai bahasa asing. Selain itu, wawasan terkait ketatanegaraan berbagai negara, sejarah, ilmu bumi, dan lainnya juga dapat diperoleh.
3. Menambah Jaringan Pertemanan dengan Hobi yang Sama
Biasanya, terdapat komunitas-komunitas filateli atau kolektor prangko yang terbentuk sesuai domisili. Hal ini dapat membantu kolektor mendapatkan teman baru yang memiliki kesukaan atau hobi yang sama.
Dalam komunitas ini sesama kolektor prangko juga dapat saling bertukar koleksi prangko yang dimilikinya.
4. Menumbuhkan Sifat Positif dalam Diri
Sebagai seorang kolektor prangko, tentu dibutuhkan kecermatan, ketekunan, ketelitian dalam merawat koleksi prangko yang dimiliki. Dengan begitu, sifat positif tersebut dapat terus tumbuh berkembang dalam diri.
ADVERTISEMENT
Hal ini baik untuk kehidupan seseorang kolektor sehingga lebih tertata dengan baik.
Itulah sederet keuntungan hobi mengumpulkan prangko kuno. Semoga bermanfaat untuk menambah pengetahuan tentang ragam hobi yang ada. (DAP)